Dikontrak 4 Tahun, Antonio Rudiger Resmi Direkrut Real Madrid dari Chelsea dengan Harga Fantastis!

3 Juni 2022, 10:23 WIB
Antonio Rudiger Resmi Hengkang ke Real Madrid /Twitter/realmadrid/

JURNAL SOREANG - Real Madrid secara resmi mengumumkan penandatanganan Antonio Rudiger.

Pemain internasional Jerman ini adalah pembelian pertama Los Blancos.

Real Madrid mengumumkan pembelian Rudiger pada Kamis 2 Juni 2022.

Bek berusia 29 tahun itu meninggalkan Chelsea dengan status bebas transfer dan menyetujui kontrak empat tahun dengan Madrid.

Baca Juga: TRANSFER LIGA 1, Klub Raffi Ahmad Datangkan Pemain Baru Dalam Tim dan Dewa United Rekrut Pemain Asing Pertama

Hal ini disampaikan klub raksasa Spanyol itu di situs resmi mereka.

"Real Madrid telah mencapai kesepakatan untuk menandatangani Antonio Rudiger, yang bergabung dengan klub dengan kontrak empat tahun," tulisnya.

Rudiger telah menghabiskan lima musim bersama The Blues.

Ia menandai kesuksesannya di klub London itu dengan merengkuh trofi Liga Champions Eropa pada musim 2020/2021.

Baca Juga: Spanyol VS Portugal Harus Puas Bermain Imbang, Berikut 9 Hasil Lengkap Pertandingan UEFA Nations League

Pemain yang berposisi sebagai bek tengah ini menjadi salah satu target penting pelatih Carlo Ancelotti.

Dia akan menjadi tembok pertahanan bersama David Alaba dan Eder Militao.

Kabarnya Rudiger akan mendapatkan bayaran 342 pound (Rp 6,1 miliar) per minggu di Madrid.

Nominalnya lebih dari tiga kali lipat gaji yang diterimanya selama di Chelsea.

Baca Juga: Angel Lelga Curhat: Honor Jadi Brand Ambassador Crypto Currency Tak Dibayar, Uang Ratusan Juta Turut Melayang

The Blues sebelumnya dikabarkan telah melakukan penawaran perpanjangan kontrak agar Rudiger tetap bertahan di Stamford Bridge.

Namun, tawaran tersebut ditolak oleh sang pemain. ***

Editor: Azmy Yanuar Muttaqien

Sumber: Real Madrid FC

Tags

Terkini

Terpopuler