Jelang Final UCL Liverpool VS Real Madrid, Cuma 5 Tim yang Simpan Trofi Asli Liga Champions, Ini Daftarnya

27 Mei 2022, 16:09 WIB
Jelang Final UCL Liverpool VS Real Madrid, Cuma 5 Tim yang Simpan Trofi Asli Liga Champions, Ini Daftarnya /Instagram @championsleague

JURNAL SOREANG - Final UCL antara Liverpool VS Real Madrid akan segera dimulai pada Minggu, 29 Mei 2022 dini hari WIB.

1 hal yang menarik dan luput dari pembahasan adalah trofi Liga Champions yang biasa disebut Si Kuping Besar.

Fakta menariknya, hanya ada 5 tim yang menyimpan trofi asli Liga Champions.

Baca Juga: 5 Pemain yang Kalahkan Ketajaman Lewandowksi, Striker Polandia di Piala Dunia 2022

Ke-5 tim tersebut adalah Real Madrid, Ajax Amsterdam, Bayern Munchen, Liverpool, AC Milan.

Lantas mengapa 5 tim di atas bisa menyimpan trofi Liga Champions yang asli? Simak artikel berikut sampai habis.

Mengutip YouTube Bola Talk, dahulu Liga Champions memiliki nama European Cup. Di european Cup, terdapat aturan setiap tim yang berhasil menang selama 3x berturut-turut/5x tidak berturut-turut, boleh menyimpan trofi yang asli.

Baca Juga: Fantastis! Jumlah Penonton Piala Dunia 2022 Qatar Diperkirakan Mencapai 5 Miliar, ini Kata FIFA

Jadi jika 1 tim tersebut belum mencapai ketentuan di atas dan menjadi juara, tim itu hanya boleh menyimpan trofi asli Liga Champions selama beberapa bulan saja. Jika turnamen ini akan dimulai kembali, trofi asli itu juga ikut dikembalikan.

Adapun untuk tim yang pertama kali bisa menyimpan trofi Liga Champions asli adalah Real Madrid. Mereka memenangkan gelaran European Cup 5 tahun berturut-turut (1956, 1957, 1958, 1959 dan 1960).

Selanjutnya, tim kedua yang berhasil menyimpan trofi asli Liga Champions adalah Ajax Amsterdam. Ajax menyimpan trofi asli tersebut, karena sukses menjadi juara di 3x Liga Champions secara beruntun (1971, 1972, 1973).

aBaca Juga: Real Madrid Sukses di Liga Champions! Inilah 6 Penjualan Paling Disesali di Sepanjang Sejarah di El Real

Pada waktu itu Ajax diperkuat oleh Johan Cruyff, salah satu legenda sepakbola asal Belanda.

Tim ketiga yang menyimpan trofi asli Liga Champions adalah Bayern Munchen. Sama seperti Ajax, tim ini juara Liga Champions 3x beruntun (1974, 1975, 1976).

Setelah Bayern, tim ke-4 yang berhasil simpan trofi Liga Champions asli adalah AC Milan. Berbeda dengan 3 tim sebelumnya, AC Milan menyimpan trofi asli setelah memenangkan sebanyak 5x di tahun berbeda (1963, 1969, 1989, 1990, 1994).

Baca Juga: TRANSFER LIGA 1, Thomas Doll Datang, Persija Siap Rekrut Mantan Anak Asuhnya Hallenius, Pavlovic atau Bezjak?

Terakhir tim kelima yang memegang piala asli Liga champions adalah Liverpool. The Reds sama seperti AC Milan, juara 5x di waktu yang berbeda (1977, 1978, 1981, 1984, 2005).

Pada tahun 2005 merupakan comeback terkenal Liverpool melawan AC Milan. Dari kalah 3 gol, Liverpool bangkit menyamakan skor menjadi 3-3 dan mereka menang adu penalti.

Berakhir di Liverpool

Liverpool menjadi tim terakhir yang boleh menyimpan trofi asli Liga Champions. Karena pada musim 2008-2009, UEFA mengeluarkan sebuah pernyataan.

UEFA memberi pernyataan kalau tim yang berhasil juara Liga Champions akan diberikan piala replika, dan peraturan menyimpan trofi asli sudah dihilangkan.***

Editor: Ghulam Halim Hanifuddin

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler