Super Mewah dengan Kapasitas Besar! Ini Profil Stadion Lusail Salah Satu Lokasi Gelaran Piala Dunia 2022 Qatar

15 Mei 2022, 17:17 WIB
Potret Stadion Lusail salah satu venue Piala Dunia 2022 Qatar yang super mewah dan memiliki kapasitas besar, berikut profilnya /Tangkapan layar Qatar2022.qa

JURNAL SOREANG – Piala Dunia 2022 Qatar salah satu kompetisi yang diselenggarakan oleh FIFA ini akan diikuti oleh sebanyak 32 negara.

Piala Dunia 2022 Qatar nantinya akan dilaksanakan di 8 stadion milik negara penghasil minyak terbanyak itu.

Salah satu lokasi perhelatan Piala Dunia 2022 Qatar itu nantinya akan digelar di Stadion Lusail.

Baca Juga: Dipilih Jadi Salah Satu Lokasi Perhelatan Piala Dunia 2022 Qatar, Berikut Ini Profil Stadion 974

Berikut profil singkat Stadion Lusail yang menjadi salah satu tempat gelaran Piala Dunia 2022 Qatar.

Stadion Lusail memiliki kapasitas yang cukup besar, yakni dapat menampung hingga 86.000 kursi.

Sehingga, Stadion Lusail disebut sebagai stadion terbesar di antara stadion lainnya yang digunakan di gelaran Piala Dunia 2022 Qatar.

Stadion Lusail dibangun pada 11 April 2017 silam, dan telah rampung proses pembangunannya pada tahun 2021.

Baca Juga: Mohamed Salah Cedera, Liverpoor Akan Tetap Bermain di Pertandingan Selanjutnya? Begini Kata Jurgen Klopp!

Sesuai namanya, Stadion Lusail lokasi perhelatan Piala Dunia 2022 Qatar ini terletak di Kota Lusail.

Dilansir dari laman StadiumDB, pembangunan Stadion Lusail tempat gelaran Piala Dunia 2022 Qatar ini menelan biaya cukup fantastis.

Digadang-gadang, proses pembangunan Stadion Lusail menelan biaya hingga 767 juta USD atau sekitar 11 triliun rupiah.

Selain itu, sebanyak 80.000 kursi di Stadion Lusail selepas Piala Dunia 2022 Qatar akan disumbangkan untuk membantu proyek olahraga yang lain.

Baca Juga: Kylian Mbappe Berhasil Lewati Rekor Legenda Prancis Thierry Henry yang Telah Bertahan 19 Tahun

Desain bangunan Stadion Lusail tempat Piala Dunia 2022 Qatar ini menampilkan kesan yang sangat mewah.

Bagaimana tidak, desain Stadion Lusail terinspirasi karena cahaya dan bayangan dari sebuah lampion.

Sehingga, bangunan Stadion Lusail sangat menampilkan kesan kemegahan dan juga arsitektur yang mewah.

Stadion Lusail tempat gelaran Piala Dunia 2022 Qatar ini dibangun dengan membentuk seperti mangkuk.

Baca Juga: Tes IQ dan Psikologi: Gambar Apa yang Pertama Anda Lihat? Ternyata Mengungkap Pikiran Paling Dominan Saat Ini

Selain itu, arsitektur Stadiun Lusail tempat perhelatan Piala Dunia 2022 Qatar mencirikan motif karya seni yang ditemukan di Arab.

Tidak hanya berfungsi sebagai stadion, salah satu lokasi gelaran Piala Dunia 2022 Qatar ini nantinya akan digunakan untuk publik dan memiliki fasilitas menarik lainnya.

Stadion Lusail usai Piala Dunia 2022 Qatar akan digunakan untuk warga setempat menjadi sekolah, toko, kafe, fasilitas olahraga, hingga klinik kesehatan.

Lokasinya yang terletak di tengah Kota Lusail membuat salah satu stadion tempat Piala Dunia 2022 Qatar ini mudah diakses oleh pengunjung.***

Editor: Rustandi

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler