5 Klub Sepak Bola Eropa yang Belum Pernah Alami Degradasi, Ada Real Madrid dan Barcelona, Ini Lengkapnya

10 Mei 2022, 21:22 WIB
Potret 13 gelar juara Liga Champions yang membuat Real Madrid disebut Raja Eropa /Instagram @itzcarlop @brfootball/

JURNAL SOREANG – Sepak bola Eropa seolah menjadi kiblat dan memiliki banyak liga-liga top dunia.

Setiap klub pastinya ingin secara konsisten untuk terus berada di kasta tertinggi di setiap liga yang ada di Eropa.

Akan tetapi, tak semua klub bisa mempertahankan posisi mereka untuk terus tampil di kasta tertinggi.

Baca Juga: Belgia dan Kroasia Bertarung untuk Juara Grup F Piala Dunia 2022, Kanada dan Maroko Siap Jegal, Ini Jadwalnya

Di samping itu, hanya ada sedikit klub yang mampu secara konsisten untuk tampil di liga tertinggi dan belum pernah mengalami degradasi.

Sebagaimana dilansir Jurnal Soreang dari laman website sportskeeda.com, berikut lima klub sepak bola yang belum pernah terdegradasi.

1. Real Madrid

Pertama, Real Madrid menjadi salah satu klub yang belum pernah terdegradasi di liga tertinggi Spanyol.

Baca Juga: Brazil Siap Libas Tim Kuda Hitam Kamerun di Fase Grup G Piala Dunia 2022, Berikut Jadwal Lengkapnya

Bahkan sejak didirikannya pada tahun 1902, Los Blancos selalu bermain di kasta tertinggi di sana.

Banyak gelar yang sudah berhasil diraih klub tersebut dan pencapain terburuknya terjadi puluhan tahun lalu ketika hanya finis di urutan kesebelas.

2. Barcelona

Kemudian rival dari Los Blancos yaitu Barcelona juga menjadi klub yang tak pernah mengalami degradasi.

Baca Juga: 4 Pemain Mahal Ini Gagal Main di Piala Dunia 2022, Harga Bukan Segalanya

Blaugrana untuk pertama kali didirikan pada tahun 1899 dan selalu tampil di liga teratas hingga La Liga terbentuk.

Selama bertahun-tahun berlaga sebagai salah satu klub terbaik, telah banyak trofi yang berhasil dikumpulkannya.

3. Athletic Bilbao

Athletic Bilbao bersama Real Madrid dan Barcelona menjadi tiga tim Spanyol yang belum pernah terdegradasi.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Grup B di Piala Dunia 2022, Timnas Inggris Paling Dijagokan, tapi Bisakah Lolos?

Sayangnya, kesuksesan untuk terus tampil di kasta tertinggi tidak sebanding dengan raihan gelar atau trofi.

Tak seperti Los Blancos dan Blaugrana, Bilbao cukup kesulitan untuk mengukir prestasi yang gemilang.

4. Inter Milan

Inter Milan menjadi tim yang selalu tampil di kasta tertinggi Italia yaitu Serie A sejak musim 1929/30.

Baca Juga: Kembali dari Pensiun, 3 Pemain Ini Malah Sukses Bawa Negaranya di Piala Dunia, Siapa Saja?

Bahkan, Inter menjadi satu-satunya tim Italia yang belum pernah terdegradasi ke kasta Serie B.

Mereka telah berhasil memenangkan banyak trofi baik di Serie A, Coppa Italia, dan Supercoppa Italiana.

5. Hamburg SV

Terakhir, klub sepak bola yang belum pernah terdegradasi adalah Hamburg SV yang bermain di Bundesliga.

Baca Juga: Ajax Rencanakan Kemenangan Gelar Liga Belanda sebagai Kado Perpisahan untuk Erik Ten Hag ke Man United

Meskipun Bayern Munchen saat ini dikenal sebagai tim paling sukses di Bundesliga, tetapi mereka tak bisa mengalahkan rekor Hamburg.

Pasalnya, Hamburg SV menjadi tim satu-satunya yang selalu bermain di kasta tertinggi Liga Jerman.

Itulah lima klub sepak bola yang belum pernah mengalami degradasi dan selalu tampil di kasta tertinggi.***

Editor: Ilham Maulana

Sumber: Sports Keeda

Tags

Terkini

Terpopuler