Keren! Komang Ayu Kembali Beri Kejuatan Kalahkan Pemain Ranking Lebih Tinggi di Thomas Uber Cup 2022

10 Mei 2022, 14:46 WIB
Keren! Komang Ayu Kembali Beri Kejuatan Kalahkan Pemain Ranking Lebih Tinggi di Thomas Uber Cup 2022 /Twitter @INABadminton/

JURNAL SOREANG - Ajang Thomas Uber Cup 2022 menjadi jalan bagi para pemain muda untuk tunjukan bakat mereka sala satunya Komang Ayu.

Komang Ayu merupakan pemain tunggal putri yang di percaya menjadi tunggal pertama di ajang Thomas Uber Cup 2022.

Dipilihnya Komang Ayu sebagai wakil pertama merupakan sikap yang berani dari PBSI sebab menurunkan pemain muda yang baru saja mengawali debut perdana mereka di Thomas Uber Cup 2022 di Thailand.

Baca Juga: Tes IQ: Temukan Perbedaan dalam Gambar Dalam 1 Menit, Ungkapkan Tingkat Ketelitian yang Kamu Punya!

Namun meskipun begitu Rionny Mainaky selaku kabidbinpres PBSI mengatakan bahwa diturunkannya pemain muda bukan tanpa alasan karena ini bagian dari regenerasi.

Skuad yang dipilih pun merupakan yang terbaik karena meskipun belum berbicara banyak di kancah Internasional tapi para pemain yang dikirim ke Thomas Uber Cup merupakan yang terbaik.

Komang Ayu akhirnya menjawab keraguan dimana dia bisa tampil impresif di laga perdana saat melawan Perancis dan bermain tanpa beban.

Baca Juga: Tes IQ:Jawab 10 Pertanyaan Sederhana ini, Untuk Mengetahui Seberapa Jeli Kamu!

Akhirnya di laga kontra Perancis tersebut, Indonesia berhasil sapu bersih kemenangan dengan skor 5-0.

Sementara itu di laga kedua penyisihan grup Indonesia bertemu dengan Jerman dan Komang Ayu kembali menyumbang poin pertama dan menang melawan tunggal putri Jerman ranking 25 dunia yaitu Yvonie Li.

Komang Ayu menunjukan permainan luar biasa pasalnya Yvonie bukan lawan yang mudah dan diatas kertas diunggulkan akan menang.

Baca Juga: Tes IQ: Siapa Ibu dari Anak Laki-Laki Diantara 2 Gambar Wanita ini? Pengaruh pada Keputusan yang Diambil!

Namun taktik bermain Komang Ayu yang lincah dan sangat menguasai lapangan membuat dia berhasil menyudahi pertandingan hanya dengan 2 game.

Indonesia kembali rebut kemenangan telak atas Jerman dan lolos ke babak perempatfinal dan tinggal bertanding melawan Jepang memperebutkan posisi juara grup.

Selamat tim Uber Indonesia!***

Editor: Ade Mamad

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler