Mantap! Carlo Ancelotti Pelatih Pertama yang Persembahkan 6 Trofi Berbeda untuk Real Madrid

5 Mei 2022, 10:29 WIB
Mantap! Carlo Ancelotti Pelatih Pertama yang Persembahkan 6 Trofi Berbeda untuk Real Madrid /Twitter @realmadrid_58/

JURNAL SOREANG - Kesuksesan sebuah tim tentunya tidak akan lepas dari peran seorang pelatih yang merupakan juru taktik dalam mengatur skema permainan.

Hal tersebut juga yang menjadi salah satu alasan Real Madrid begitu kuat karena memiliki pelatih yang hebat dan selalu bisa membaca skema permainan lawan.

Carlo Ancelotti telah menjadi pelatih pertama yang mempersembahkan banyak gelar bagi Real Madrid sejak 2014.

Baca Juga: Pecahkan Rekor! Deretan Klub yang Mencicipi Final Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Tak Terkalahkan!

6 tropi berbeda berhasil di menangkan oleh los Blancos dalam kepelatihan Carlo Ancelotti dan semuanya merupakan gelar yang bergengsi.

Pada 2014 Carlo Ancelotti mampu membawa El real memboyong Piala Copa Del Rey.

Kemudian masih di tahun yang sama, Real Madrid berhasil membawa gelar bergengsi Liga Champions di musim 2014.

Baca Juga: Saingi Legenda! Marcelo Jadi Pemain Real Madrid dengan Raihan Gelar Terbanyak

Tahun 2014 sepertinya merupakan tahun keemasan bagi Real Madrid di era kepelatihan Carlo Ancelotti karena masih di tahun yang sama El Real memboyong gelar Piala Super EUFA dan Piala Dunia Antar klub.

Pada tahun 2022 Carlo Ancelotti kembali membawa Real Madrid berjaya dan menjadi raksasa yang tidak terkalahkan dengan memboyong gelar La Liga.

Dan masih di tahun yang sama Piala Super Spanyol berhasil dibawa oleh Real Madrid dan Carlo Ancelotti.

Baca Juga: Prediksi Skuad Piala Dunia 2022 Tim Kuat Polandia, Ini Pemain Andalan Selain Robert Lewandowski

Musim ini Real Madrid masih berkesempatan untuk membawa gelar Liga Champions dan menjadi kandidat juara setelah masuk ke Final dan akan melawan tim kuat Liverpool.

Bagaimana menurut pendapatmu?***

Editor: Ade Mamad

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler