MASYAALLOH Laga Sepak Bola Bundesliga Berhenti Sejenak Saat Adzan Magrib Agar Pemain yang Puasa Bisa Berbuka

14 April 2022, 15:49 WIB
MASYAALLOH Laga Sepak Bola Bundesliga Berhenti Sejenak Saat Adzan Magrib Agar Pemain yang Puasa Bisa Berbuka /CBS sport /

JURNAL SOREANG - Masyaalloh ada kejadian yang luar biasa di Bulan Ramadhan ini, sebab pada pertandingan Bundesliga terlihat pemandangan yang luar biasa di mana laga dihentikan sejenak saat adzan magrib.

Pertandingan dihentikan sementara agar pemain yang beragama Islam untuk bisa berbuka puasa Ramadhan.

Pemandangan itu terhajadi ketika Mainz melawan Augsburg di WWK Arena pertandingan Bundesliga di Jerman, ketika itu Moussa Niakhate bek Mainz sedang berpuasa.

Baca Juga: David Da Silva Striker Asal Brazil Berhasil Raih Kategori Pencetak Gol Terbanyak di Persib Bandung Award

Dilansir jurnalsoreang.com dari CBSS Sports pada hari Kamis 14 April 2022.

Rabu lalu, pertandingan sepak bola dihentikan sementara agar pemain Muslim bisa berbuka puasa Ramadhan.

Pertandingan Bundesliga Jerman dihentikan sementara agar bek Mainz Moussa Niakhate bisa minum air.

Baca Juga: Siap- siap! Polisi Akan Tegas Lakukan Hal Ini, Jika Vanessa Khong Mangkir

Ketika matarihari terbenam pertandingan Mainz melawan Augsburg di WWK Arena, yang dipimpin oleh wasit Matthias Jollenbeck dihentikan semetara sehingga pemain yang berpuasa agar bisa minum air untuk berbuka.

Niakhate berterima kasih kepada wasit karena membiarkannya berhenti untuk minum.

Kejadian ini pertama kalinya sebuah pertandingan dihentikan dalam sejarah Bundesliga untuk membiarkan seorang pemain berbuka puasa Ramadhan.

Baca Juga: Mohammed Rashid Terpilih di Persib Bandung Award di Kategori Apa ? Begini Respon Pemain Asal Palestina

Lutz Michael Frohlich, direktur komunikasi untuk Komite Wasit Jerman, mendukung apa yang dilakukan wasit.

Dia merilis sebuah pernyataan, mengatakan , "Tidak ada instruksi umum dalam hal ini, tetapi tentu saja kami mendukung wasit kami yang mengizinkan istirahat minum seperti itu selama Ramadhan atas permintaan para pemain."

hal itu pun terulang saat pertandingan Bundesliga lainnya dihentikan pekan lalu untuk membiarkan seorang pemain Muslim berbuka puasa.

Baca Juga: Masa Puncak Kejayaan, Cristiano Ronaldo Tanpa Real Madrid, Bisa Apa?

Ketika saat RB Leipzig menang atas Hoffenheim pada hari Minggu, wasit Bastian Dankert menghentikan permainan, membiarkan bek RB Leipzig Mohamed Siamakan mendapatkan air untuk berbuka puasa.***

Editor: Sam

Sumber: Cbssports.com

Tags

Terkini

Terpopuler