Negaranya Tak Lolos di Piala Dunia 2022, 5 Pemain Top Ini Dipastikan Hanya Jadi Penonton

13 Maret 2022, 16:07 WIB
Negaranya Tak Lolos di Piala Dunia 2022, 5 Pemain Top Ini Dipastikan Hanya Jadi Penonton /Instagram @erling.haaland/

JURNAL SOREANG - Meskipun berstatus sebagai bintang namun tidak serta-merta para pemain top dapat melenggang mulus untuk tampil di Piala Dunia 2022 Qatar.

Hal tersebut terjadi karena negara yang dibela oleh pemain tersebut belum mampu untuk lolos ke babak utama Piala Dunia setelah pada babak kualifikasi mereka tampil kurang maksimal.

Dari beberapa nama top tersebut, mereka semua adalah pemain top yang malang melintang di klub klub besar di liga Eropa namun tidak bisa tampil maksimal saat bertanding di tim nasional.

Baca Juga: Lagi! Valerie Membuat Hidangan Smart dan Bikin Juri Masterchef Indonesia No Komplen, Victor Tertolong?

Dilansir dari Youtube Cerita Bola Toplist, inilah 5 pemain top yang dipastikan hanya jadi penonton di Piala Dunia 2022.

1. Frank Kassie

Pemain yang berasal dari Pantai Gading tersebut merupakan pemain yang memperkuat AC Milan, namun dirinya harus melewatkan untuk tampil di Piala Dunia 2022 Qatar setelah gagal membawa negaranya lolos ke putaran final.

Pantai Gading gagal masuk ke babak kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Afrika padahal Pantai Gading dihuni oleh beberapa pemain bintang salah satunya adalah pemain yang berasal dari Manchester United dan Arsenal.

Baca Juga: Devy Masterchef Indonesia Dipuji Karena Hidangkan Masakan Khas Jerman Tapi Sayang Dagingnya Keras

Pantai Gading harus mengakui keunggulan Kamerun yang pada saat itu lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Afrika.

2. Jan Oblak

Jan Oblak merupakan pemain asal Slovenia yang bermain untuk klub Atletico Madrid dan dipastikan hanya akan menjadi penonton di Piala Dunia 2022 Qatar.

Slovenia gagal mendapatkan tiket ke Piala Dunia 2022 setelah bermain kurang maksimal di babak kualifikasi dan mengalami 4 kekalahan dan 2 hasil imbang.

Baca Juga: Chery dan Machel Masterchef Indonesia Kaget dan Kebingungan Saat Harus Berduel di Tantangan Kedua

Akhirnya Kroasia yang lolos karena menjadi pemimpin klasemen grup H sementara Slovenia harus puas berada di posisi juru kunci.

3. Pierre Emerick Aubameyang

Pemain yang berasal dari klub Arsenal merupakan pemain dari negara Gabon yang menjadi pemain selanjutnya yang akan absen di Piala Dunia 2022 Qatar.

Sama seperti Pantai Gading, Gabon juga tidak berhasil lolos dalam babak kualifikasi Piala Dunia untuk zona afrika dan meraih hasil kurang memuaskan.

Baca Juga: Langganan Menang dan Tuai Pujian Juri, Ini Sosok Valerie Peserta MasterChef Season 9

Gabon hanya mampu menjadi runner up grup sementara posisi juara grup diraih oleh Mesir yang akhirnya lolos ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2022 di Qatar.

4. Milan Skriniar

Milan Skriniar merupakan pemain yang berasal dari negara Slovakia yang bermain untuk klub Serie A Intermilan yang harus rela duduk manis menjadi penonton di Piala Dunia 2022.

Tergabung di grup H bersama Kroasia, Russia, Slovenia dan Siprus, Slovakia tidak berhasil lolo setelah kurang maksimal dan menduduki posisi yang tidak membawa mereka lolos ke babak selanjutnya.

Baca Juga: Arsyan Buat Juri Masterchef Indonesia Kaget Karena Menggunakan Jeruk Purut Untuk Dessert

5. Erling Haaland

Merupakan pemain asal Norwegia yang menjadi incaran dari klub-klub besar di Eropa namun harus puas menjadi penonton setelah gagal membawa negaranya lolos ke Piala Dunia 2022.

Norwegia harus menelan pil pahit setelah sebelumnya gagal tampil di Piala Eropa kini Erling Haaland tidak berhasil untuk membawa negaranya tampil di Piala Dunia 2022.

Norwegia hanya mampu meraih 18 point dan hanya menjadi penghias grup karena tidak dapat meraih point maksimal.

Baca Juga: Keren! Mohamed Salah Si Bintang Liverpool Menjadi Tokoh inspiratif Dalam Kurikulum Sekolah di Mesir

Itulah 5 pemain sepakbola top dunia yang dipastikan hanya akan jadi penonton di Piala Dunia 2022 Qatar. ***

Editor: Sam

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler