Profil dan Statistik Alphonso Davies, Pemain Termahal Timnas Kanada, Calon Bintang Muda di Piala Dunia 2022

31 Januari 2022, 21:20 WIB
Alphonso Davies, pemain termahal timnas Kanada sekaligus bek kiri termahal dunia/instagram @alphonsodavies /

JURNAL SOREANG - Timnas Kanada sangat beruntung memiliki talenta muda berbakat dalam diri Alphonso Davies.

Kehadiran Alphonso Davies di Timnas Kanada memberi banyak dampak positif, termasuk memberi peluang besar bagi negara tersebut lolos ke Piala Dunia 2022.

Kanada saat ini memuncaki klasemen grup di babak kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Concacaf, dan itu tak lepas dari konstribusi besar Alphonso Davies.

Baca Juga: MasterChef Indonesia: Meski Mendapat Komentar Pedas, Dinda Lolos dan Membuat Mei-Mei Masuk Presure Test

Pemain kelahiran 2 November 2000 ini telah menyumbang 5 gol serta 9 assist sejak babak pertama kualifikasi zona Concacaf.

Meski berposisi bek kiri, Davies memang tergolong produktif mencetak gol. Pada ajang Piala Emas tahun 2017 saja pemain Bayern Muenchen ini keluar sebagai top skor turnamen.

Bersama Bayern Muenchen sendiri, pemain bertinggi badan 183 sentimeter ini telah mencatatkan 107 penampilan sejak bergabung pada Januari 2019 lalu.

Baca Juga: Bentuk Pengabdian pada Masyarakat, CHMC UPI Bandung Mengajar di SDN Sirna Resmi Sukabumi

Di antara penampilannya tersebut, pemain beronomor punggung 19 ini berhasil mencetak 5 gol serta sumbangan 18 assist, serta ikut menyumbangkan 10 gelar di rentang musim 2019/2020 hingga 2021/2022.

Sebelum menjadi pemain reguler di Bayern Munchen, Davies sempat membela Bayern Munchen junior saat pertama didatangkan raksasa Jerman ini dari klub MLS Amerika Serikat, Vancouver.

Di awal-awal kehadirannya di tim senior Bayern, Davies bahkan bisa menggeset posisi bek kiri yang bertahun-tahun sebelumnya ditempati David Alaba.

Baca Juga: WOW! Satu Negara Asia Memastikan Diri Lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar, Bukan Jepang

Alaba terpaksa digeser ke pos bek tengah sebelum akhirnya hijrah ke Real Madrid pada Juni 2021 lalu.

Meroketnya performa dan nama Alphonso Davies ikut melambungkan harganya di pasar bursa transfer pemain.

Transfermarkt menetapkan market values seorang Alphonso Davies seharga 70 juta euro, angka yang sangat fantastis bagi pemain 21 tahun yang berposisi bek kiri.

  1. Baca Juga: Legenda 9 Putri Kerajaan Malaysia Paling Cantik Sepanjang Masa, Dijamin Bikin Pria Klepek-Klepek!

Dengan harga tersebut Davies menjadi pemain termahal Kanada saat ini, bahkan juga bek kiri dunia termahal.

Alphonso Davies merupkan bek kiri modern. Kecepatan berlarinya yang di luar rata-rata sangat dibutuhkan bagi tim mana pun saat ini.

Wingback tipikal Alphonso Davies memang sedang menggila harganya, persis dengan yang terjadi kepada pemain posisi serupa lainnya seperti Achraf Hakimi, Trent Alexander-Arnold hingga Joao Cancelo.
***

Editor: Sam

Sumber: transfermarkt.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler