Waduh, Persija Alami Perubahan Jadwal di Seri 4, Ini Penyebabnya

24 Januari 2022, 17:25 WIB
Waduh, Persija Alami Perubahan Jadwal di Seri 4, Ini Penyebabnya /

 

JURNAL SOREANG - Seri 4 BRI Liga 1 2021/2022 akan segera menggelar pertandingan Persija vs Persita, di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Rabu, 26 Januari 2022.

Pada putaran kedua BRI Liga 1 2021/2022, pertarungan Persija vs Persita itu merupakan laga keempat bagi Macan Kemayoran.

Strategi Sudirman yang diplot sebagai Pelatih Persija pasca Angelo Alessio, akan diuji kehebatannya pada pekan 21 BRI Liga 1 2021/2022 ini.

Baca Juga: Persija Tambah 2 Laga di Seri 4 Liga 1 2021, Apakah Ini Kebaikan?

Sebelum itu terjadi, kita tidak dapat memastikan bagaimana hasil yang akan dicapai Persija di bawah kepelatihan Coach Jend.

Yang pasti, di seri 4 ini agenda pertandingan Persija mengalami perubahan.

Semula dijadwalkan ada sembilan pertandingan yang harus dilalui Persija selama seri 4 ini.

Baca Juga: Potret Terbaru Princess Ameerah Wardatul Anak Sultan Hassanal Bolkiah Brunei, di Pernikahan Putri Fadzilah

Namun, kini bertambah dua jadwal baru, karena ternyata di seri 4 Persija harus bertanding pula melawan Barito Putera dan Persib.

Bukan hanya itu, jadwal pertandingan Persija, partai 6-9 di seri 4, pun mengalami kemunduran satu hari.

Laga Persija kontra Arema FC yang dijadwalkan Jumat, 4 Februari 2022, menjadi Sabtu, 5 Februari 2022.

Baca Juga: Blak-blakan Bongkar Sisi Gelap Trading Binary Option, Ichal Muhammad: Udah, Pada Bangun Deh

Kontra Madura United, Rabu, 9 Februari 2022, vs Persebaya, Senin, 14 Februari 2022, dan kontra Persik Jumat, 18 Februari 2022.

Sedangkan Persija vs Barito Putera, Selasa, 22 Februari 2022, kontra Persib, Minggu, 27 Februari 2022.

Seluruh elemen Persija berharap perubahan jadwal tersebut dapat membawa Macan Kemayoran ke papan atas di Seri 4 BRI Liga 1 2021/2022. ***

Editor: Sarnapi

Sumber: Persija

Tags

Terkini

Terpopuler