Waduh! Gelandang Persib Bandung, Marc Klok Harus Absen pada Laga Kontra Persipura

27 Oktober 2021, 13:42 WIB
Gelandang Persib, Abdul Aziz berduel dengan Marc Klok, saat latihan. Marc Klik akan main sebab bebas dari akumulasi kartu kuning./Jurnal Soreang/persib.co.id/ /

JURNAL SOREANG – Gelandang Persib Bandung, Marc Klok harus kembali absen pada laga selanjutnya melawan Persipura Jayapura.

Pertandingan Persib Bandung VS Persipura Jayapura akan digelar pada Sabtu, 30 Oktober 2021.

Marc Klok harus kembali absen lantaran mendapat hukuman akumulasi kartu kuning pada laga Persib Bandung kontra PSIS Semarang.

Baca Juga: Pangeran Abdul Mateen dari Brunei Ternyata Keturunan Nabi Muhammad SAW, Simak Silsilahnya Berikut ini

Ini menjadi hukuman larangan bermain untuk kedua kalinya bagi Klok pada musim ini.

Sebelumnya, ia absen saat Persib Bandung jumpa Bhayangkara FC di pekan ketujuh. Hukuman itu didapatkan usai mengantongi tiga kartu kuning.

Pelatih Robert Alberts menanggapi situasi itu dengan santai. Pelatih berkebangsaan Belanda tersebut mengaku tak risau harus bermain tanpa Klok.

Sebab, ia masih punya Dedi Kusnandar yang kapasitasnya sama dengan pemain naturalisasi asal Belanda tersebut.

Baca Juga: Keren! Hero Fighter Di Mobile Legends BB Ini, Memiliki Skin Termahal, Kok Bisa?

“Kami memiliki kedalaman tim yang sangat baik,” ujar Robert Alberts dikutip dari persib.co.id

Robert Alberts mengungkapkan bahwa kedalaman tim menjadi keunggulan Persib Bandung.

“Kedalaman tim menjadi kekuatan dari tim ini dan semua pemain punya kualitas yang sama,” ujar Robert Alberts.

Namun, Robert Alberts menyayangkan kartu kuning yang didapat Klok pada pertandingan kontra PSIS Semarang.

Baca Juga: Crazy Rich China Ini Hidupnya Terlalu Hemat, Sehari Cuma Jajan Rp280 Ribu

Menurutnya Marc Klok mendapat kartu kuning yang tidak perlu, dan menduga ada kesalah pahaman dengan wasit dilapangan.

“Setelah Marc beri penjelasan, saya berpikir ada kesalahpahaman di lapangan. Itu menjadi kartu kuning yang tidak perlu,” ujar Robert Alberts.

Robert Alberts pun prihatin dengan nasib yang dialami Marc Klok, apalagi hukuman ini merupakan yang kedua kalinya bagi Klok.

“Saya prihatin atas apa yang terjadi pada Marc. Dia sudah mendapat larangan bermain dan kini harus kembali absen,” ujar Robert Alberts.***

Editor: Rustandi

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler