Pelatih Persib, Robert Albrets, Fokuskan Tim ke Pertandingan Selanjutnya

19 September 2021, 14:52 WIB
Robert Alberts saat pertandingan kontra Bali United. /Ilham Maulana/persib.co.id/Amandeep Rohimah

JURNAL SOREANG – Persib Bandung harus mendapatkan hasil yang kurang maksimal pada laga pekan ketiga Liga BRI 2021/2022.

Pasalnya, Persib harus bemain imbang dengan lawannya Bali United pada Sabtu 18 September 2021.

Pertandingan yang dihelat di Stadion Indomilk Arena Tangerang tersebut, berakhir dengan skor sama kuat 2 – 2.

Baca Juga: Meski Gagal Kalahkan Bali United, Ini Kata Kapten Persib Supardi Nasir

Sebagaimana dilansir Jurnal Soreang pada laman website persib.co.id, Maung Bandung tidak mau meratapi hasil yang tidak sesuai dengan keinginan tersebut.

Pasalnya, Maung Bandung harus fokus pada pertandingan selanjutnya di pekan keempat pada Kamis 23 September 2021.

Persib dijadwalkan akan berhadapan dengan tim asal Pulau Kalimantan, Borneo FC Kamis nanti.

Dengan begitu, Persib hanya memiliki waktu empat hari untuk mempersiapkan tim menghadapi laga tersebut.

Baca Juga: Beckham Putra Cetak Sejarah, Jadi Pemain Persib Pertama yang Cetak Brace ke Gawang Bali United

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts pun akan mencoba untuk memaksimalkan waktu untuk mempersiapkan anak asuhnya hadapi laga pekan keempat.

Dirinya mengaku akan melakukan persiapan yang baik untuk perbaiki kekurangan dari laga sebelumnya.

“Dengan waktu yang saya pikir sama seperti tim lain, kami akan melakukan persiapan sebaik mungkin untuk memperbaiki kekurangan supaya lebih baik lagi,” ujarnya.

Kabar baik jelang laga keempat, Robert memastikan bahwa Geoffrey Castillion akan bisa tampil sejak menit awal.

Baca Juga: 5 Pemain Persib Bandung dipanggil PSSI, dipastikan Absen pada Laga Berikutnya

Pemain bernomor punggung dua puluh ini dinilai sudah dapat kembali menjadi pilihan utama di laga selanjutnya.

Pada pertandingan sebelumnya, Castillion masuk sebagai pengganti Ezra Walian selepas babak pertama.

Bahkan, Castillion pada pekan pertama sempat absen karena mengalami masalah kesehatan pada perutnya.

Kini pemain asal Belanda itu akan membuat banyaknya pilihan dalam ujung tombak Maung Bandung.

Baca Juga: Gelandang Persib Bandung, Marc Klok belum bisa Bela Timnas Indonesia, ini Alasannya!

“Saya senang Geoffrey (Castillion) kembali lagi sehingga bisa ada banyak kemungkinan dalam penyerangan supaya bisa lebih baik lagi,” tutur Robert.***

Editor: Rustandi

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler