Sampai di Stadion Wibawa Mukti, Persib Bandung Gelar Latihan, Ezra Walian Ikut Angkat Gawang

10 September 2021, 22:00 WIB
Ezra Walian Ikut Angkat Gawang kala Persib Bandung gelar Latihan di Stadion Wibawa Mukti /Facebook Persib

JURNAL SOREANG - Persib Bandung segera bersiap dalam menghadapi lanjutan Liga 1 2021, di laga kedua mereka yaitu melawan Persita Tangerang.

Bertempat di Stadion Wibawa Mukti, Persib bertolak menggunakan bus dan sudah sampai di Cikarang, Bekasi.

Sesampainya di sana, seluruh skuad Persib Bandung menggelar latihan malam hari, bertempat di Stadion Wibawa Mukti.

Baca Juga: Persib Bandung vs Persita Tangerang Liga 1 2021, Kekuatan Maung Bandung Menurut Bung Binder

Seperti sesi latihan pada umumnya, para pemain Persib mempersiapkan dari mulai hal kecil seperti sepatu dan rompi.

Hingga hal unik terjadi, ketika asisten Pelatih Persib, Budiman Yunus mengintruksikan untuk mengambil gawang dari pojok stadion Wibawa Mukti.

Padahal hanya satu gawang, namun hampir seluruh skuad Persib datang membantu. Mulai dari Frets Butuan, Made Wirawan hingga Ezra Walian.

Baca Juga: Persita vs Persib di Stadion Mana? Ini Informasi Resminya dalam Lanjutan BRI Liga 1 2021

Pemain Naturalisasi asal Belanda, Ezra Walian ikut serta dalam mengangkat gawang. Ia tampak senang ketika bercanda gurau dengan kiper Persib, Made Wirawan.

Mengangkat gawang ini memang hal yang sangat sederhana, namun kebersamaan inilah yang dibutuhkan dan tentunya diharapkan juga terutama oleh fans Persib, bobotoh.

Untuk diketahui, dalam pertandingan vs Persita Tangerang di Stadion Wibawa Mukti, Persib Bandung telah membawa ke-21 pemainnya.

Baca Juga: Laga Kedua Persib, Deden Natshir Berpeluang Kembali Turun sebagai Starting Line Up

Adapun berikut ke-21 pemain Persib Bandung untuk laga kontra Persita Tangerang:

Penjaga gawang : M. Natshir Fadhil Mahbuby, I Made Wirawan, Aqil Savik

Belakang: Victor Igbonefo, Supardi Nasir, Bayu Muhammad Fiqri, Mario Jardel, Achmad Jufriyanto, Ardi Idrus, Nick Kuipers.

Baca Juga: Jelang Persib Vs Persita: Robert Alberts Sebut Pertahanan Persita Berkualitas

Gelandang: Beckham Putra Nugraha, Febri Hariyadi, Frets Butuan, Mohammed Rashid, Marc Klok, Esteban Vizcarra, Dedi Kusnadar, Erwin Ramdani,

Penyerang: Geofrey Castilion, Ezra Walian, Wander Luiz.

Untuk susunan dan formasi pemain, sepertinya Coach Robert Albert tidak akan mengubah banyak hal seperti saat laga melawan Barito Putera.

Baca Juga: Keakraban Marc Klok Tunjuk Kepala Botak Bassim Rashid Disoroti Netizen: Duet Rasklok

Namun satu hal yang pasti, di posisi penjaga gawang Persib Bandung akan kembali diisi oleh Deden Natshir.

Performanya yang kunjung membaik setelah mengalami cedera, menjadikan alasan bagi Robert Alberts untuk memilihnya di laga melawan Persita nanti.***

Editor: Sarnapi

Sumber: Facebook Persib

Tags

Terkini

Terpopuler