6 Pemain Paling Rendah Hati dalam Dunia Sepakbola, Ada Sadio Mane Hingga N'Golo Kante

14 Agustus 2021, 08:43 WIB
Kolase Sosok N'Golo Kante Sumber /Tangkapan layar instagram/@chelseafc/ @masonmount

JURNAL SOREANG - Sisi lain dari olahraga sepakbola memang tak ada habisnya. Sama seperti manusia pada umumnya, pemain dan atlet sepakbola juga mempunyai karakter dan perilaku yang berbeda-beda.

Berikut 6 pemain paling rendah hati dalam sepakbola, seperti dilansir Jurnal Soreang dari akun Instagram @olahbolacom:

1. Kieran Tierney

Saat sebagian besar pesepakbola modern membawa barang pentingnya di tas mahal seperti merek Louis Vuitton atau Gucci, tapi pemain Arsenal ini datang ke kandang lawan hanya dengan tas punggung sederhana.

Baca Juga: Presiden Serahkan Bonus bagi Atlet Indonesia di Olimpiade Tokyo, Peraih Medali Emas Dapat Rp5,5 Miliar

Fenomena tersebut terlihat ketika Arsenal melawan Sheffield United pada tahun lalu.

"Dia tipe pemain yang saya suka. Tas kresek Tesco adalah Kieran banget, karena dia pria yang sangat rendah hati," ujar manajer Arsenal, Mikel Arteta.

2. Andres Iniesta

Pemain Spanyol dan mantan megabintang Barcelona ini adalah orang yang lembut dalam berbicara.

Baca Juga: Mengapa Barcelona Masih Harus Membayar Messi Rp659 Miliar Meski Telah Hijrah ke PSG? Begini Alasannya

Iniesta juga salah satu dari sedikit pemain Barcelona yang menerima tepuk tangan meriah di Santiago Bernabeu, meski ada persaingan sengit antara Real Madrid dan Barcelona.

Sebagai salah satu pemain tengah terbaik, Iniesta telah memenangkan banyak gelar juara, yaitu satu Piala Dunia, dua Euro, 4 Liga Champions, 9 gelar La Liga dan 6 Copa del Rey.

Tidak pernah melihatnya arogan meski meraih begitu banyak trofi karena sifat rendah hatinya.

3. Marcus Rashford

Ratu Inggris memberikan gelar Member of the British Empire (MBE) atas gerakannya selama pandemi Covid-19.

Baca Juga: 7 Fakta Unik Lionel Messi Usai Hengkang dari Barcelona ke Paris Saint Germain

Gerakan yang dimaksud yaitu, Rashford memperjuangkan 1,3 juta anak Inggris agar mendapat voucher makan gratis.

Rashford diketahui juga mendorong masyarakat disana untuk memperhatikan kebutuhan harian dan pakaian hangat para tunawisma di Manchester.

Ia juga rela belajar bahasa isyarat, demi menjadi juri dalam kompetisi puisi yang pesertanya merupakan anak-anak tuli di Manchester.

4. Sadio Mane

Pria berusia 27 tahun ini sangat menyadari kondisi kemiskinan di desa asalnya, sehingga rela membangun rumah sakit di sana.

Baca Juga: Mengapa Lionel Messi Lebih Banyak Berjalan Saat Pertandingan? Berikut Alasannya

Selain itu, rekan duet Mo Salah di Liverpool ini rela menyumbangkan 250 ribu pounds untuk membangun sekolah.

Mane juga terlihat membantu anggota staf timnas Senegal ketika membawa botol air ke dalam stadion.

Sebagai muslim yang taat, Mane pernah ikut membersihkan toilet di masjid setempat Liverpool, beberapa jam setelah pertandingan berakhir.

5. Juan Mata

Mata pernah memuji pemain klub saingannya, Mesut Ozil ketika dia mengalami fase buruk. Juan Mata memang dikenal sebagai pemain yang bersikap sopan terhadap lawan.

Baca Juga: Layakkah Seorang Lionel Messi Digaji dengan Angka Fantastis Hingga Rp2 Triliun Rupiah?

"Menurut saya, Juan Mata adalah pria paling baik di bumi," kata Paul Pogba ketika ditanya soal Mata.

6. N'Golo Kante

Memilih membeli mobil Mini Cooper bekas, ketika mobilnya tersebut pernah ditabrak ia justru sibuk melayani foto dengan penggemarnya.

Ketika tidak ada mobil dan malu untuk meminta tumpangan kepada rekan setimnya, seorang N'Golo Kante memilih untuk jogging ke tempat latihan klub.

Bahkan, Kante merasa tidak enak untuk mengangkat trofi Piala Dunia saat menjuarainya bersama Prancis. Pemain yang satu ini memang selalu tersenyum kapanpun dan dimanapun.***

Editor: Sarnapi

Sumber: Instagram

Tags

Terkini

Terpopuler