Admin Coca Cola Indonesia 'Sindir' Ronaldo Setelah Portugal KEOK Lawan Belgia di Euro 2020

28 Juni 2021, 18:39 WIB
Cristiano Ronaldo kecewa berat karena timnya gugur dari ajang Euro 2020. /Dailystar

JURNAL SOREANG – Sang juara bertahan, Portugal harus angkat koper lebih dulu dari kompetisi Euro 2020.

Portugal gagal melaju ke fase selanjutnya setelah dikalahkan Belgia dengan skor tipis, 1-0 pada Senin, 28 Juni 2021 dini hari WIB.

Padahal, Portugal merupakan salah satu negara yang diunggulkan karena merupakan alumni dari grup 'neraka' (grup F) beranggotakan Jerman, Prancis dan Hungaria.

Baca Juga: Euro 2020: Buntut Ronaldo Lebih Pilih Air Putih, Saham Coca Cola Anjlok Rp57 Triliun

Komposisi pemain dari Portugal juga bisa dibilang bertabur bintang. Sebut saja Bruno Fernandes, Diogo Jota, Joao Felix hingga rival abadi Messi yaitu Cristiano Ronaldo.

Gugurnya Portugal dalam Euro 2020 membuat salah satu perusahaan air kaleng soda, Coca Cola Indonesia 'menyindir' Ronaldo dan kolega.

Seperti diketahui sebelumnya, Cristiano Ronaldo membuat saham Coca Cola anjlok senilai Rp57 triliun.

Saham perusahaan itu anjlok setelah Ronaldo menggeser dua Coca Cola yang ada di hadapannya ketika sesi konferensi pers.

Baca Juga: Jadi Mega Bintang Sepakbola Dunia, inilah alasan Cristiano Ronaldo Tak Konsumsi Alkohol dan Tak Bertato

"Mengawali Senin pagi dengan senyuman dan sarapan. Semoga semua selalu sehat & ceria," tulis admin Twitter @CocaCola_ID.

Cuitan milik admin Coca Cola Indonesia tersebut lalu dibalas oleh netizen lainnya di kolom reply (komentar).

"Pagi-pagi senyum liat Cristiano Ronaldo bersama portugal gugur di euro, aman gak ada yang geser-geser lagi," kata salah satu netizen.

"Ceria banget ya kan, apalagi yang kemaren nyingkirin sekarang ganti tersingkirkan," kata netizen lain.

Baca Juga: Prediksi Euro 2020: Legenda Man United, Wayne Rooney Jagokan Prancis Ketimbang Inggris dan Portugal

"Disaat botolku kau geser, disitulah timmu lengser," ujar netizen lainnya.

Selain Ronaldo, pemain lainnya seperti Paul Pogba juga ikut aksi menggeser produk sponsor dari Euro 2020.

Bedanya, Pogba menggeser botol bir merek Heineken dan meletakkannya di bawah meja.

Buntut dari aksi geser-geser produk sponsor tersebut, UEFA sebagai penyelenggara mengancam akan memberi denda bagi siapa saja yang berani menyingkirkan minuman sponsor Euro 2020.*** 

Editor: Sarnapi

Sumber: Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler