16 Besar Liga Champions, Chelsea Menang Tipis Atas Atletico Madrid, Tuchel: Apa Itu Kebobolan?

24 Februari 2021, 06:59 WIB
Gol salto Olivier Giroud bawa Chelsea menang atas Atletico Madrid, Rabu dinihari, dalam Liga Champions.. /Twitter @ChelseaFC

JURNAL SOREANG – Chelsea berhasil mencuri kemenangan atas Atletico Madrid dalam gelaran 16 besar Liga Champions, Rabu 24 Februari 2021 dini hari WIB. Gol salto cantik (overhead kick) dari Olivier Giroud sudah cukup bagi Chelsea untuk pastikan kemenangan di laga tersebut.

Selain gol cantik dari Giroud, skuad besutan Thomas Tuchel berhasil cleansheet (tidak kebobolan) di laga tersebut. Selama delapan laga bersama Chelsea, Tuchel hanya kebobolan dua gol saja, yaitu kala berjumpa Southampton dan Sheffield United di Liga Inggris.

“Saya sangat senang dengan performa tim di laga kali ini, terutama Mason Mount. Usaha dan intensitasnya sangat krusial bagi Chelsea,” ujar Tuchel seperti dikutip jurnalsoreang.pikiran-rakyat.com dari Football London.

Baca Juga: Babak pertama Liga Champions Atletico Madrid vs Chelsea: Skor 0-0 Meski Chelsea Bermain Agresif

Formasi dan cara bermain yang diterapkan oleh Tuchel sangat berpengaruh terhadap cleansheet ini. Lawan menjadi kesulitan untuk membuat serangan, karena counter pressing yang diterapkan oleh Chelsea.

Selain taktik Tuchel, duet Jorginho dan Kovacic di lini tengah juga luar biasa. Joao Felix dan kolega kesulitan untuk menembus sepertiga pertahanan Chelsea.

Penyerang Atletico, Luis Suarez juga seperti mati kutu oleh bek Chelsea, Antonio Rudiger. Duel panas berkali-kali terjadi antara kedua pemain ini.

Baca Juga: Atletico Madrid Mulai Kehabisan Bensin, Real Madrid Pangkas Jarak, Hasil Liga Spanyol

“Kita akan mengahadapi laga berat di leg kedua nanti. Hal ini akan semakin berat karena Mason Mount dan Jorginho tidak akan bermain disebabkan akumulasi kartu. Akan tetapi, ini menjadi modal bagi kita untuk berlaga di Liga Inggris nantinya,” tutur Tuchel.

Chelsea menguasai pertandingan dengan penguasaan bola sebesar 64 persen. The Blues mencatatkan 11 tembakan, dengan lima diantaranya mengarah ke gawang Atletico Madrid.

Tendangan overhead kick dari Giroud di menit ke-68 merobek gawang yang dikawal oleh Jan Oblak. Gol tersebut sempat berbau offside, dan pengecekan dari Video Assistant Referee (VAR) sempat memakan waktu yang lama. Namun wasit akhirnya memberikan gol tersebut kepada Giroud.

Baca Juga: Elsa Bebas dari Penjara, Hacker Membongkar Perbuatan Elsa, Sinopsis Ikatan Cinta 24 Februari 2021

Selanjutnya, Chelsea akan menjalani tiga pertandingan besar di Liga Inggris. Menjamu Manchester United pada 28 Februari 2021, melawat ke Anfield pada 5 Maret, dan berjumpa dengan Everton di Stamford Bridge pada 9 Maret.

Sementara Atletico masih harus berjuang mempertahankan puncak klasemen sementara. Selisih mereka dengan Real Madrid di Liga Spanyol kini hanya berjarak tiga poin saja.***

Editor: Sarnapi

Tags

Terkini

Terpopuler