Gegara Geruduk Mapolrestabes Medan, Mayor Dedi Hasibuan Diperiksa Puspom Atas Perintah Panglima TNI

- 9 Agustus 2023, 19:44 WIB
Kapuspen TNI, Laksda TNI Julius Widjojono saat memberikan keterangan pers
Kapuspen TNI, Laksda TNI Julius Widjojono saat memberikan keterangan pers /YouTube /Puspen TNI

JURNAL SOREANG - Gegara menggeruduk Mapolrestabes Medan, Mayor Dedi Hasibuan diperiksa Pusat Polisi Militer (Puspom) TNI.

Pemeriksaan yang dilakukan oleh Puspom TNI terhadap Mayor Dedi Hasibuan ini terkait dugaan pelanggaran yang dilakukannya.

Seperti diketahui, Mayor Dedi bersama belasan bawahannya menggeruduk Mapolrestabes Medan beberapa waktu lalu.

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 10 Agustus 2023! Libra, Scorpio, Sagitarius Perdalam Hubungan Emosional

"Terduga pelaku atas nama Mayor Dedi sedang menuju ke Puspom, perjalanan menuju Puspom. Dan selanjutnya akan dilakukan tindakan penyelidikan," ujar Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda Julius Widjojono dalam keterangannya, Rabu 9 Agustus 2023.

Dijelaskan Julius, pemeriksaan hari ini baru dilakukan terhadap Mayor Dedi saja. Sementara 13 prajurit bawahan Mayor Dedi yang ikut mendatangi Mapolrestabes Medan belum sampai pada tahap pemeriksaan Puspom TNI.

"Hanya satu, karena satu ini akan berkembang dan akan ditindaklanjuti lebih mendalam," tegasnya.

Baca Juga: RAMALAN CINTA ZODIAK 10 Agustus 2023! Aries, Gemini, Taurus Katakan Perasaan yang Ada di Hati dengan Jujur

Pemeriksaan terhadap Mayor Dedi, lanjut Julius, dilakukan atas perintah Panglima TNI Laksamana Yudo Margono yang meminta perkara ini diusut dan pelakunya ditindak tegas.

"Perintah Panglima TNI tegas, sikat, tindak tegas, tidak usah ragu-ragu. Itu saja," imbuhnya.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah