Jokowi Batal ke Candi Binangun Warga Kecewa

- 2 Juni 2023, 14:37 WIB
Suasana Samberembe, dukuh Candi Binangun, Pakem, Sleman
Suasana Samberembe, dukuh Candi Binangun, Pakem, Sleman /Uut

 

 

 

JURNAL SOREANG, SLEMAN –  Warga dukuh Candibinangun di Pakem, Sleman, mengaku kecewa Presiden Joko Widodo membatalkan kunjungan ke desa mereka yang dikenal sebagai destinasi wisata mina padi.

 

Presiden Jokowi diperkirakan akan berkunjung ke Samberembe Candibnangun pada Jumat pagi pukul 08.30 WIB. Kunjungan Presiden diperkirakan berlangsung selama 30 menit karena Jokowi akan segera mengunjungi jembatan Kretek dua di Bantul.

 

Asisten Tani Samberembe Mina Padi, Sudihartono mengatakan, warga setempat mengetahui rencana kunjungan presiden itu empat bulan yang lalu. Karena itu, kata dia, warga kemudian melakukan berbagai persiapan, termasuk menebar udang.

Baca Juga: Membanggakan : PTDI Ekspor Pesawat NC212i ke Thailand untuk Pembuatan Hujan Buatan

“Kami juga akan menginformasikan kepada presiden Jokowi tentang keberhasilan kami dalam budidaya udang galah. Sawah ditanami padi dan pada saat yang sama budidaya udang galah,” katanya.

Halaman:

Editor: Drs Tri Jauhari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x