Presiden Jokowi Luncurkan Logo Ibu Kota Nusantara: Ini Pilihan Rakyat Indonesia

- 31 Mei 2023, 18:45 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi mengumumkan logo untuk Ibu Kota Nusantara (IKN).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi mengumumkan logo untuk Ibu Kota Nusantara (IKN). /Jurnal Soreang /Dok. Setpres

JURNAL SOREANG - Presiden Joko Widodo (Jokowi) secara resmi mengumumkan logo untuk Ibu Kota Nusantara (IKN).

Peluncuran tersebut dilakukan di Istana Negara, Jakarta, pada Selasa 30 Mei 2023 sore.

Jokowi menjelaskan, logo yang terpilih bertema pohon hayat atau pohon kehidupan.

Baca Juga: Bupati Bandung Diadukan ke KPK oleh Aktivis Pemuda Bandung Raya, AA Maung: Kalau Tak Bersalah, Laporkan Balik

Logo IKN ini, lanjutnya, merupakan pilihan rakyat Indonesia berdasarkan hasil voting yang dilakukan beberapa waktu lalu.

"Terpilih logo dengan pemilih terbanyak, bukan Presiden yang milih, hati-hati. Ini yang milih rakyat, pemilihnya 500.000an orang, jumlah yang tidak sedikit," ungkap Jokowi dalam keterangannya, Selasa 30 Mei 2023.

Sementara itu, Kepala Otorita IKN, Bambang Susantono mengatakan bahwa logo ini merupakan desain terbaik dari lima kandidat.

Baca Juga: Alasan Mengapa Helmut Zemo Tidak Masuk Ke Tim Thunderbolts versi MCU

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: pmj news


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x