PLN Buka Kolaborasi Pengembangan 9 Wilayah Kerja Panas Bumi, untuk Akselerasi Transisi Energi

- 3 April 2023, 10:39 WIB
PLN Buka Kolaborasi Pengembangan 9 Wilayah Kerja Panas Bumi, untuk Akselerasi Transisi Energi
PLN Buka Kolaborasi Pengembangan 9 Wilayah Kerja Panas Bumi, untuk Akselerasi Transisi Energi /Ist./

"PLN berkomitmen untuk mendukung program transisi energi melalui pengembangan geothermal. Untuk mengakselerasi potensi geothermal kita, PLN juga terus menjalin kolaborasi lebih luas," ungkap Darmawan.

Darmawan melanjutkan, kolaborasi menjadi kunci penting pengembangan potensi panas bumi yang tersebar di berbagai wilayah.

Hal ini menyangkut studi kelayakan, pembangunan fasilitas panas bumi dan konversi energi dari sumber panas bumi.

"Melalui kerja sama semacam ini, nanti kita akan mendapati adanya kolaborasi para ahli, sharing pengetahuan, serta kesempatan untuk meningkatkan portofolio energi hijau bersama-sama," ujar Darmawan.

Untuk itu, Darmawan mengajak setiap pihak yang berminat termasuk perusahaan lokal, perusahaan luar negeri dan investor dalam maupun luar negeri untuk menjadi partner strategis PLN dalam pengembangan WKP di Indonesia.

"Kami di PLN membuka kolaborasi seluas-luasnya untuk seluruh pihak yang berminat bisa bergabung. Di sini kita akan bersama-sama tidak hanya membangun bisnis yang saling menguntungkan tetapi juga memproduksi energi yang ramah lingkungan," tutup Darmawan.***

Halaman:

Editor: Ghulam Halim Hanifuddin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah