Polri Pastikan Penerimaan Calon Bintara Tak Dipungut Biaya Alias Gratis

- 8 Maret 2023, 19:51 WIB
Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan
Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan /Jurnal Soreang /Humas Polri

JURNAL SOREANG - Polri menyatakan, seluruh tahapan proses penerimaan seleksi calon Bintara tidak dipungut biaya sepeser pun.

"Polri merekrut calon-calon siswa dengan konsep dengan benar-benar bersih ya. Kami yakinkan bahwa penerimaan Polri tidak dipungut se-sen pun. Penerimaan Polri benar-benar gratis," jelas Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan dalam keterangannya, Selasa 7 Maret 2023.

Seluruh rangkaian rekrutmen anggota Polri, lanjutnya, dipastikan sesuai dengan peraturan dan mekanisme yang berlaku.

Baca Juga: Aksi Motor Cross Rusak Ranca Upas, Mantan Bupati Bandung Dadang Naser Buka Suara

"Semuanya sesuai dengan aturan yang berlaku, dilaksanakan dengan pengawasan ketat dan berintegritas," tegasnya.

Ramadhan menyebut, Polri tidak mentolerir atas pelanggaran oknum anggota yang menjadi calo dalam proses perekrutan. "Tentu Polri tidak mentolerir," ujarnya.

Karena itu Ramadhan mengimbau masyarakat untuk tidak tergiur apabila ada anggota yang menjamin masuk polisi dengan syarat harus memberikan uang.

Baca Juga: Waduh, Dapat Rezeki Nomplok? 4 Weton Ini Bakal Diguyur Cuan Dahsyat, Keberuntungan Melesat di Bulan Maret!

"Jadi, kalau ada oknum atau pun siapapun calo yang mengatakan masuk polisi itu menggunakan uang, saya nyatakan itu tidak benar ya. Saya pastikan bahwa rekrutmen Polri tidak dipungut biaya," tuturnya

Ia juga meminta masyarakat yang mengetahui ada anggota polisi yang menjadi calo dalam perekrutan, untuk segera melaporkan temuan tersebut.

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x