Nama Ibunda Mahfud MD yang Disebar Hacker Bjorka Tak Sesuai, Menkopolhukam: Data Dibuat Sendiri, Ngarang!

- 22 September 2022, 09:33 WIB
Menkopolhukam Mahfud MD menduga bahwa hacker Bjorka membuat dan mengarang sendiri data yang disebar dan mengaku telah meretas.
Menkopolhukam Mahfud MD menduga bahwa hacker Bjorka membuat dan mengarang sendiri data yang disebar dan mengaku telah meretas. /Twitter/@PolhukamRI

 

JURNAL SOREANG - Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan atau Menkopolhukam RI, Mahfud MD kembali buka suara soal kemunculan hacker Bjorka.

Menkopolhukam Mahfud MD menegaskan bahwa hingga saat ini tidak ada data pemerintah Indonesia yang bocor akibat ulah peretasan hacker Bjorka.

Bahkan Menkopolhukam Mahfud MD sempat mengatkan bahwa data pemerintah Indonesia yang dibocorkan oleh hacker Bjorka merupakan data lama yang telah dipublikasikan.

Baca Juga: Lengkap! Daftar Harga Emas Antam 22 September 2022 Hari Ini, Bertahan di Level Rp937 Ribu per Gram

Selain itu Mahfud Md menegaskan bahwa hacker Bjorka tidak ada apa-apanya.

Ia pun menyangkal adanya kebocoran data pemerintah Indonesia akibat ulah hacker Bjorka yang telah menghebohkan masyarakat.

"(Hacker) Bjorka itu nggak ada apa-apanya. Apa data yang bocor sampai hari ini saya tanya? Apa data negara yang bocor? Nggak ada," kata Mahfud MD.

Baca Juga: Dikabarkan Segera Menikah dengan Mantan Pembalap F1 Rio Haryanto, Larissa Chou Banjir Dukungan Warganet

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x