Polri Segera Tutup Yelow Notice, Jenazah Eril Anak Ridwan Kamil Sudah Ditemukan

- 10 Juni 2022, 16:32 WIB
Polri akan segera tutup Yelow Notice lantaran jenazah Eril anak Ridwan Kamil telah ditemukan kepolisian Bern, Swiss.
Polri akan segera tutup Yelow Notice lantaran jenazah Eril anak Ridwan Kamil telah ditemukan kepolisian Bern, Swiss. /Kolase foto Tangkap layar www.polri.go.id/Instagram/@emmerilkahn.

 

JURNAL SOREANG - Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menanggapi ditemukannya jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril anak Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat di bendungan Engehelde, Bern, Swiss.

Sebelumnya, Polri membentu dalam proses pencarian Eril anak Ridwan Kamil yang dilaporkan hilang saat berenang di sungai Aare pada Kamis, 26 Mei 2022 lalu dengan emngirimkan Yellow Notice ke Interpol Swiss.

Tak hanya Interpol Swiss, Polri juga mengirim Yellow Notice terkait hilangnya Eril anak Ridwan Kamil ke Interpol sejumlah negara.

Baca Juga: Ulasan Google Maps Bendungan Engehalde Dibanjiri Ungkapan Duka Cita untuk Eril Anak Ridwan Kamil

Dedi mengungkapkan bahwa Yellow Notice akan ditutup apabila Eril anak Ridwan Kamil sudah ditemukan.

"Apabila sudah ditemukan, nanti dari NCB Interpol Pusat Lyon akan menginfokan dan menutup yellow notice," katanya, dikutip Jurnal-Soreang.Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News pada Jumat 10 Juni 2022.

Berdasarkan informasi yang didapat terkait ditemukannya jenazah Eril anak Ridwan Kamil, ia pun menyampaikan kepada seluruh anggota.

"Dan menyampaikan kepada seluruh anggota karena jenazah Eril sudah ditemukan. Nanti untuk jenazah juga akan diserahkan kepada pihak keluarga di KBRI oleh kepolisian setempat," kata Dedi.

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah