Fakta Unik! Masuk Akses Jalan Tol, Tukang Bakso Ditangkap Polisi, Berikut Penjelasan Polda Metro Jaya

- 12 Mei 2022, 10:31 WIB
Fakta Unik! Masuk Akses Jalan Tol, Tukang Bakso Ditangkap Polisi, Berikut Penjelasan Polda Metro Jaya
Fakta Unik! Masuk Akses Jalan Tol, Tukang Bakso Ditangkap Polisi, Berikut Penjelasan Polda Metro Jaya /PMJ News

JURNAL SOREANG - Fakta unik, seorang pedagang bakso memasuki jalur tol Jakarta-Tangerang karena nyasar tidak tau akses jalan.

Mungkin, kita pernah memiliki pengalaman salah jalan saat hendak menuju suatu lokasi sehingga jalur yang dituju berubah.

Hal tersebut dirasakan seorang pedagang bakso di Jakarta, Ia memasuki jalan tol karena kesasar tidak tau jalan.

Baca Juga: Simak! Ramalan Shio Kuda, Kambing, Monyet HariIni, Berikan Diri Kesempatan

Atas kejadian unik tersebut, Polda Metro jaya memberikan penjelasan kenapa bisa, tukang bakso bisa masuk jalan tol.

Salah satu kejadian menarik yaitu tukang bakso bernama Dudung (50) memasuki kawasan tol pada Kamis, 5 Mei 2022. Peristiwa itu terjadi di KM 12 B Tol Jakarta-Tangerang.

Kainduk PJR Bitung, AKP Suwito mengatakan Dudung mengaku memasuki kawasan tol lantaran nyasar.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, pihaknya tidak menemukan adanya indikasi kesengajaan Dudung berjualan di dalam tol.

Baca Juga: Update! Kasus Binary Option, Polda Metro Jaya Kembali Sita Mobil Ferrari Milik Indra Kenz

"Tidak, dia nyasar," kata Suwito saat dikonfirmasi wartawan, Jumat 6 Mei 2022 lalu, dikutif Jurnal Soreang dari PMJ News, Kamis 12 Mei 2022.

Suwito menerangkan masuknya tukang bakso di jalan tol Jakarta-Tangerang ini tidak mengganggu arus lalu lintas kendaraan.

Pihaknya juga sudah menindaklanjuti peristiwa itu dengan mengantarkan Dudung ke luar tol, dengan menggunakan mobil operasional PJR.

"Langsung diantar ke luar tol," tukas Suwito.

Sementara itu, Dudung yang berasal dari Sukabumi itu mengaku masuk ke jalur tol karena kesalahan.

Baca Juga: Pep Guardiola Prediksikan Lionel Messi dan Timnas Argentina di Piala Dunia 2022 Qatar Nanti, Begini Katanya

Tidak ada juga masyarakat yang mengingatkan atau memberitahu saat dirinya mendorong gerobak di jalan tol.

"Ya orang kesalahan (nyasar), saya tadi lewat sana. Yang penting selamat," ungkap Dudung.***

Editor: Rustandi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x