Jokowi Pastikan Produk IKM Provinsi Bali, Menjadi Produk Terbaik Pada Perhelatan G20 di Bali pada 2022

- 28 Desember 2021, 09:14 WIB
Jokowi Pastikan Produk IKM Provinsi Bali, Menjadi Produk Terbaik Pada Perhelatan G20 di Bali pada 2022
Jokowi Pastikan Produk IKM Provinsi Bali, Menjadi Produk Terbaik Pada Perhelatan G20 di Bali pada 2022 /

JURNAL SOREANG - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo mengadakan kunjungi ke Pameran Industri Kecil dan Menengah (!KM) di Taman Werdhi Budaya Art Centre, Denpasar Bali.

Setelah sebelunya melakukan peletakan Batu pertama pembangunan Rumah Sakit bertarap Internasional di Denpasar pada Senin 27 Desember 2021.

Hal tersebut diketahui melalui postingan Instagram pribadinya @jokowi, sebagaimana dikutip oleh JURNAL SOREANG dalam postingan yang diunggah akun Instagram pada 27 Desember 2021.

Baca Juga: Sikapi Kasus Asusila Terhadap Anak, Iriana Jokowi Geram dan Minta Pelakunya Dihukum Berat

“Hari ini, saya berkunjung kedua provinsi: Bali dan Sulawesi Tenggara. Di Bali, saya akan melakukan peletakan batu pertama pembangunan Rumah Sakit Internasional Bali di Denpasar,”

Dia merasa senang setelah hasil IKM  produk unggulan kerajinan tangan yang sangat berkualitas dan sangat layak untuk dijadikan suvenir pada perhelatan G20 di Bali pada 2022.

Jokowi merasa senang dan puas melihat produk produk Industri Kecil Menengah di Provinsi Bali yang dipamerkan di Taman Werdhi Budaya Art Centre, Denpasar, siang tadi. Kualitas produk dan desainnya sangat bagus.

Baca Juga: Varian Omicron Masuk Indonesia, Presiden Jokowi Berikan 6 Arahan Kepada Masyarakat, Berikut Keterangannya

“Dalam pameran tersebut, terdapat sekitar 35 pelaku IKM di Provinsi Bali yang memamerkan kain tradisional, kerajinan rakyat, perhiasan tradisional, furnitur, dan produk seni unggulan lainnya. Produk-produk IKM Bali ini dapat dipilih dan layak dijadikan suvenir pada perhelatan G20 di Bali pada 2022,” katanya.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Instagram @jokowi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah