Ledakan di Rumah Orangtua Pro Aktivis Papua Merdeka, Diduga Sebagai Bentuk Ancaman, Polisi Buru Pelaku

- 8 November 2021, 13:06 WIB
Kabag Bantuan Operasi Densus 88, Kombes Aswin Siregar./PMJ News/
Kabag Bantuan Operasi Densus 88, Kombes Aswin Siregar./PMJ News/ /

JURNAL SOREANG-Sebuah ledakan yang diduga dari petasan terjadi di kediaman orang tua aktivis pro Papua merdeka, Veronica Koman di kawasan Jelambar Baru Gropet, Jakarta Barat, Minggu 7 November 2021 kemarin.

Pihak keluarga Veronica juga telah melaporkan insiden tersebut ke kepolisian. Dari hasil penyelidikan sementara, ledakan tersebut diduga sebagai ancaman untuk Veronica.

"Diperkirakan sebagai bentuk ancaman untuk penghuni rumah terkait dengan tindakan-tindakan dari Veronica Koman," kata Kepala Bagian Bantuan Operasi Densus 88 Polri, Kombes Pol Aswin Siregar dalam keterangannya, dikutip dari PMJ News, Senin 8 November 2021.

Baca Juga: Densus 88 Polri, Kembali Menangkap Lima Terduga Teroris, Polri: Mereka Jaringan JI di Sulteng dan Sulsel

Aswin menuturkan, dugaan tersebut menguat setelah polisi menemukan sebuah surat di garasi rumah orang tua Veronica yang mengatasnamakan Laskar Militan Pembela Tanah Air.

Diketahui, isi surat tersebut bertuliskan Warning!!! If The Police and Aparat dalam Maupun Luar Negeri Tidak Bisa Menangkap Veronika Kuman @Hero Pecundang dan Pengecut, Kami Terpanggil Bumi Hanguskan Dimanapun Bersembunyi. Maupun Gerombolan Pelindungmu'.

"Tambahan barang bukti berupa pesan tertulis yang menyinggung perbuatan Veronica Koman yang membela kelompok KKB di Papua, bukti itu ditemukan di garasi rumah orang tua Veronica Koman," jelasnya.

Baca Juga: Tim Densus 88 Antiteror Polri Tangkap 53 Terduga Teroris di 11 Provinsi, Berikut Wilayah dan Inisialnya

Aswin menerangkan pihaknya masih memburu pelaku teror ledakan tersebut. Ia juga menegaskan, bahwa bahan peledak yang digunakan pelaku berbeda dengan bahan yang digunakan jaringan teroris.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x