Presiden Jokowi Beli Sepatu Produk Greysia Polii

- 14 Agustus 2021, 16:00 WIB
Presiden Jokowi memakai sepatu buatan pengusaha yang juga atlet bulu tangkis kebanggaan Indonesia, Greysia Polii
Presiden Jokowi memakai sepatu buatan pengusaha yang juga atlet bulu tangkis kebanggaan Indonesia, Greysia Polii /Agus Suparto/@jokowi

“Ya, peraih medali emas di Olimpiade Tokyo ini diam-diam rupanya telah menyiapkan rencana masa depannya setelah nanti tak lagi mengayun raket. Ia sudah punya usaha sepatu dan pakaian yang produksinya di Malang,” tutur Jokowi.

Jokowi membeli sepatu tersebut bersamaan dengan pemberian bonus kepada para kontingen atlet yang sudah berlaga di Olimpiade Tokyo 2020 kemarin.

Baca Juga: Usai Gantung Raket, Greysia Polii Dipastikan Segera Diangkat Jadi PNS di KemenPAN-RB

“Pagi tadi, Greysia dating ke istana Bersama kontingen Indonesia yang baru pulang dari Jepang, menerima bonus seraya menawarkan sepatu produksinya ini,” ujarnya.

Selain itu, sepasang sneakers yang dibeli Jokowi tersebut terbuat dari bahan kulit dan dikerjakan oleh orang Indonesia.

“Sepasang sneakers kulit yang katanya dikerjakan oleh tangan-tangan terampil orang Indonesia sendiri, tapi berkualitas dunia,” kata Presiden Indonesia ini.

Baca Juga: Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Kebanjiran Bonus, Taufik Hidayat: Tapi Kan Tidak Hanya itu

Sepatu yang diproduksi oleh Greysia Polii ini tidak hanya dipasarkan di Indoenesia, tetapi juga ke mancanegara. Sesuai tagline yang digunakannya “From Indonesia to Worldwide”.

Jokowi juga mengungkapkan dirinya kebetulan untuk menambah sepatu sneakers yang dimilikinya.

“Kebetulan juga, sudah saatnya saya menambah sepatu sneakers,” ucap orang nomor satu di Indonesia ini.***

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah