Keluarga Akidi Tio Sumbang Dana Rp2 Triliun Untuk Penanganan Covid-19, Warga Sumatera Selatan Berterimakasih

- 27 Juli 2021, 08:40 WIB
Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Prof Dr Eko Indra Heri secara simbolis menerima uang sumbangan penanganan Covid-19 dari Keluarga Almarhum Akidi Tio,  di Kota Palembang,  Senin,  26 Juli 2021.
Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Prof Dr Eko Indra Heri secara simbolis menerima uang sumbangan penanganan Covid-19 dari Keluarga Almarhum Akidi Tio, di Kota Palembang, Senin, 26 Juli 2021. /Tangkap Layar akun Facebook/@setyoyuliwidyanto./

JURNAL SOREANG – Kabar gembira bagi masyarakat Provinsi Sumatra Selatan atas kepedulian sosial keluarga Akidi Tio yang telah menyumbangkan bantuan uang tunai sebesar Rp2 triliun untuk penanganan Covid-19.

Hal itu dibenarkan oleh Gubernur Sumatra Selatan Herman Deru sekaligus memberikan apresiasi kepada keluarga almarhum yang peduli pada kondisi yang saat ini terjadi di Tanah Air.

“Kami bangga menerima bantuan ini dari keluarga almarhum. Apalagi jumlah dana yang diberikan sangat besar mencapai Rp2 triliun. Ini angka yang tidak sedikit,” ujar Herman Deru dikutip dari ANTARA pada Senin, 27 Juli 2021.

Baca Juga: Selain Suka Berselingkuh, Kim Min Gwi pun Dituduh Telah Melanggar Prokes Covid-19 saat Isoman

Gubernur berharap kepedulian yang dilakukan keluarga almarhum Akidi Tio ini dapat menggerakan hati masyarakat Sumatera Selatan untuk bergotong royong mengentaskan pandemi Covid-19.

Kebaikan tersebut patut dicontoh oleh berbagai pihak supaya penanganan Covid-19 ini dapat terselesaikan dengan baik.

Selanjutnya, dana tersebut akan disalurkan secara optimal kepada seluruh masyarakat Sumatra Selatan yang terdampak Covid-19.

Adapun bantuan yang diberikan antara lain; logistik makanan, peralatan medis obat-obatan, ataupun sarana dan prasarana protokol kesehatan.

Baca Juga: Menteri BUMN Erick Thohir Panggil Mahasiswa Indonesia Pulang Teliti Vaksin COVID-19, DPR RI: Itu Cuma Gimmick

Kapolda Sumsel Irjen Pol Eko Indra Heri mengatakan bantuan tersebut akan disalurkan untuk kebutuhan penanganan Covid-19 di Sumsel. Amanah tersebut merupakan tanggungjawab yang besar.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x