Gunung Sinabung kembali Erupsi muntahkan Debu, Minggu 17 Januari 2021

Sam
- 18 Januari 2021, 04:14 WIB
Warga mengamati Gunung Sinabung menyemburkan material vulkanik saat erupsi di Desa Sigarang garang, Karo, Sumatera Utara, beberapa waktu lalu. ANTARA FOTO/Sastrawan Ginting/Lmo/nz
Warga mengamati Gunung Sinabung menyemburkan material vulkanik saat erupsi di Desa Sigarang garang, Karo, Sumatera Utara, beberapa waktu lalu. ANTARA FOTO/Sastrawan Ginting/Lmo/nz /Antara

JURNAL SOREANG - Rangkaian peristiwa bencana tengah melanda tanah air, seolah bertubi-tubi menghiasi di awal tahun 2021, mulai dari erupsi Gunung Merapi di Yogyakarta, jatuhnya pesawat Sriwijaya Air di Kepulauan Seribu.

Kemudian disusul bencana longsor Cimanggung di Sumedang, kemudian bencana gempa bumi di Sulawesi Barat, lalu bencana banjir di Kalimantan, gempa di sekitar pesisir Lampung, dan letusan Awan Panas Guguran Gunung Semeru di Jawa Timur.

Tak berhenti disitu, kabar terbaru dari Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatra Utara kembali erupsi dengan menyemburkan debu setinggi lebih kurang 500 meter pada Minggu 17 Januari 2021 pada pukul 16.50 WIB.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca untuk Wilayah Kabupaten Bandung Barat (KBB) dan Sekitarnya, Senin 18 Januari 2021

Hal itu diungkapkan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karo, Provinsi Sumatera Utara Natanail Perangin-angin, di Medan, seperti yang terkonfirmasi dikutip dari Antara.

"Erupsi Gunung Sinabung di atas puncak lebih kurang 2.960 meter di atas permukaan laut," katanya saat dihubungi dari Medan, Minggu malam.

Erupsi Sinabung tersebut, kata Natanail terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 44 mm dan durasi lebih kurang dua menit.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca untuk Wilayah Kabupaten Bandung dan Sekitarnya, Senin 18 Januari 2021

Lanjut dia, Gunung Sinabung berada pada status Level III (Siaga) dengan rekomendasi warga maupun petani agar tidak melakukan aktivitas di desa-desa yang sudah direlokasi, serta lokasi di dalam radius 3 km dari puncak Gunung Sinabung.

Halaman:

Editor: Sam


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah