Ustaz Yusuf Mansur Menyampaikan Langsung Meninggalnya Syekh Ali Jaber

Sam
- 14 Januari 2021, 11:35 WIB
Syekh Ali Jaber meninggal dunia hari ini pukul 8.30 WIB, 14 Januari 2021. /Instagram.com/@syekh.alijaber
Syekh Ali Jaber meninggal dunia hari ini pukul 8.30 WIB, 14 Januari 2021. /Instagram.com/@syekh.alijaber /

JURNAL SOREANG - Ulama besar Indonesia, Syekh Ali Jaber dikabarkan meninggal dunia, Kamis 14 Jantuari 2021 pukul 08.30 WIB di RS Yarsi. Jakarta.

Informasi duka itu, disampaikan melalui video akun pribadi Instagram Ustadz Yusuf Mansyur @yusufmansurnew.

"Innaa lillaahi Wa Innaa Ilaihi Raaji'uun, kita semua berduka, Indonesia berduka, Syekh Ali (Syekh AliJaber) berpulang Rahmatullah, beliau wafat di RS Yarsi tadi pagi, jam 8.30 WIB, Jakarta." kata Ustadz Yusuf Mansur.

Baca Juga: Inna Lillahi, Ustad Yusuf Mansur Bawa Kabar Duka,Syekli Jaber Meninggal Dunia, Umat Muslim Bersedih

Dengan ucapan yang terbata-bata, Ustadz Yusuf Mansur mengatakan bahwa Syekh Ali Jaber meninggal dalam keadaan Syahid.

"InsyaAlloh bbwlaiu Syahid." ungkapnya.

Ustadz Yusuf pun menceritakan, bahwa Syekh Ali Jaber mengalami kritis saat dirawat di rumah sakit tersebut setelah menjalani perawatan selama 17 hari. 

Baca Juga: Ingin Divaksinasi Covid-19, Kadinkes Kabupaten Bandung: Bisa Daftar Melalui Pedulilindungi.id

Ia pun seketika menginformasikan kepulangan ulama besar itu ke sejumlah tokoh ulama se Indonesia.

Halaman:

Editor: Sam


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x