Black Box Sriwijaya Air SJ182 Belum Ditemukan, Ini Kendala yang Dihadapi Tim SAR

- 12 Januari 2021, 10:34 WIB
 Black Box Sriwijaya Air SJ 182
Black Box Sriwijaya Air SJ 182 //instagram.com/@korps_marinir_tni_al/

JURNAL SOREANG - Pencarian serpihan dan korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, Sabtu 9 Januari 2021 lalu.

Sampai dengan hari ke-4 pencarian, Tim evakuasi gabungan sudah berhasil mengumpulkan 74 kantong serpihan pesawatan dan barang mikik korban SJ182.

Tim gabungan masih fokus pencarian kotak hitam atau black box pesawat, yang hingga saat ini belum berhasil ditemukan.

Baca Juga: Larangan Masuk WNA ke Indonesia Diperpanjang Sampai 28 Januari, Ini Penjelasan Airlangga Hartarto

Tim Search and Rescue (SAR) TNI Angkatan Laut menyampaikan puing-puing pesawat padat di bawah air menjadi kendala pencarian kotak hitam pesawat Sriwijaya Air SJ-182.

"Volume pesawat yang begitu besar dan 'impact' ke permukaan laut yang begitu besar sehingga barang itu masih ketimbun oleh bongkahan pecahan Itu sendiri," kata Komandan Satuan Tugas Laut Operasi SAR (Dansatgasla Ops) Sriwijaya Air 182, Laksamana Yayan Sofyan dilansir ANTARA, Senin 12 Januari 2021.

Menurutnya, hari ini operasi SAR akan mengurai material pesawat untuk memudahkan pencarian kotak hitam pesawat.

Baca Juga: Jadwal Acara TV: GTV Selasa 12 Januari 2021, Warcraft dan The Fast and the Furious: Tokyo Drift

"Penguraian diselami oleh penyelaman Angkatan Laut, baik itu Denjaka, Kopaskal, Dislambair. Kemudian diselami satu per satu bongkahan dibuka dibawa ke permukaan," jelasnya.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x