Wow! Begini Suasana Ramadhan Mahasiswa Kampus Harvard, Buka Puasa dan Sahur Serba Gratis

- 27 Maret 2023, 18:31 WIB
Ilustrasi, Wow! Begini Suasana Ramadhan Mahaswa Kampur Harvard, Buka Puasa dan Sahur Serba Gratis
Ilustrasi, Wow! Begini Suasana Ramadhan Mahaswa Kampur Harvard, Buka Puasa dan Sahur Serba Gratis /Tangkapan layar tik tok

JURNAL SOREANG - Ada yang menarik dari cerita bulan Ramadhan kali ini, bukan di Indonesia tapi Amerika Serikat.

Diceritakan oleh seorang WNI yang sedang menempuh pendidikan di Harvard University Amerika Serikat bernama Celline Wijaya.

Diungkapkan Celline dalam akun TikTok pribadinya @cellinewijaya.md yang sudah mendapatkan pengikut 67 ribu, bahwa Universitas Harvard memiliki komunitas muslim yang sangat besar.

Baca Juga: Sukri Ali Gelar Sosialisasi Konsensus Empat Pilar Kebangsaan Bersama Siswa SMA Pulau Morotai

Sama halnya dengan tradisi di Indonesia, komunitas muslim di Harvard juga menyelenggarakan kegiatan buka puasa bersama yang diikuti umat muslim dari berbagai negara.

Celline Wijaya, WNI yang berasal dari Kota Jember memperlihatkan aktivitas berbuka puasa dengan menu yang disediakan gratis oleh kampus tertua di Amerika tersebut.

Bukan hanya itu, setiap mahasiswa juga diperbolehkan untuk mengajak teman atau 2 orang anggota keluarga.

Baca Juga: 6 Ide Menu Takjil untuk Buka Puasa yang Praktis, Lezat dan Segar

Membungkus makanan untuk santap sahur juga tidak dilarang. Karena persedian makanan yang disediakan sangat mencukupi.

Setelah bersama-sama menikmati hidangan berbuka puasa, Celline juga memperlihatkan situasi Sholat Tarawih berjamaah yang diungkap Celline selesai pada pukul 22.00 malam.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Tik Tok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x