Doa Hari Ke 14 Bulan Ramadhan 1443 H, Mohon Ampunan Atas Dosa

- 16 April 2022, 20:59 WIB
Doa Hari Ke 14 Bulan Ramadhan 1443H, Mohon Ampunan Atas Dosa
Doa Hari Ke 14 Bulan Ramadhan 1443H, Mohon Ampunan Atas Dosa /Pixabay/

JURNAL SOREANG – Tidak terasa waktu berlalu kita telah berada di hari ke-14 Puasa kita sudah berada di oertengahan Bulan Ramadhan.

Seperti diketahui, bulan Ramadhan adalah bulan penuh berkah dan ampunan. Di bulan ini, umat Islam biasanya berlomba berbuat amal shalih dan ibadah untuk mendapatkan pahala dari Allah SWT.

Alngkah baiknya di hari–hari penuh keberkahan ini kita memanjatkan doa doa yang kita mau.

Baca Juga: Harus Dicatat! Berikut ini Bacaan Doa Qunut Sholat Witir, Arab, Latin, dan Terjemahannya, Saat Bulan Ramadhan

Yakni memohon ampunan dengan tulus kepada Allah SWT, agar puasa dihari ke-14 ini bisa semakin berkah.

Di hari ke 14 ini dianjurkan memohon untuk dihapuskan kesalahan serta kebodohan dan dihindarkan dari bencana dan malapetaka.

Berikut doa yang dapat dipanjatkan pada puasa Ramadhan hari ke-14:
اَللَّهُمَّ لاَ تُؤَاخِذْنِيْ فِيْهِ بِالْعَثَرَاتِ وَ أَقِلْنِيْ فِيْهِ مِنَ الْخَطَايَا وَ الْهَفَوَاتِ وَ لاَ تَجْعَلْنِيْ فِيْهِ غَرَضًا لِلْبَلايَا وَ الآفَاتِ بِعِزَّتِكَ يَا عِزَّ الْمُسْلِمِيْنَ
Allahumma la tuakhidzni fihi bil ‘atsarati wa aqilni fihi minal khathaya wal hafawati wa la taj’alni fihi gharadhan lilbalaya wal afat bi’izzatika ya ‘izzal muslimin.

Baca Juga: Doa Hari Ke -13 Puasa Ramadhan 1443 H, Ini Manfaatnya

Artinya: 
“Ya Allah! Mohon janganlah Engkau tuntut dari kami di bulan ini semua kesalahan yang aku lakukan. Hapuskan seluruh kesalahan dan kebodohanku. Hindarkan aku dari bencana dan malapetaka. Demi kemuliaan-Mu, Wahai sandaran Kemulian kaum Muslimin.”

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x