Apa Benar! Hantu, Kuntilanak, Genderuwo, Sundel Bolong itu Ada atau hanya Takhayul? Ini Dia Jawabannya

- 21 Januari 2022, 14:05 WIB
Ilustrasi Apa Benar! Hantu, Kuntilanak, Genderewo, Sundel Bolong itu Ada atau hanya Takhayul? Ini Dia Jawabannya
Ilustrasi Apa Benar! Hantu, Kuntilanak, Genderewo, Sundel Bolong itu Ada atau hanya Takhayul? Ini Dia Jawabannya /


JURNAL SOREANG - Sering kita melihat ditayangan TV tentang hantu, Gandarewo, kuntilanak, malam keramat, jumat kliwon, atau menonton film yang horor lainnya. Apakah itu masuk kedalam perusakan aqidah atau takhayul?

Takhayul adalah sebuah keyakinan dan kepercayaan bahwa sesuatu itu ada, padahal sebenarnya tidak ada, itu hanya hayalan dan angan-angan belaka, lalu bagaimana Ketika kita sesekali melihat sosok orang tua kita atau saudara kita yang sudah meninggal.

Sebagaimana dikutip JURNAL SOREANG dari buku Muslimah yang Kehilangan Harga dirinya, begini penjelasannya.

Baca Juga: Tugas Sudirman Sebagai Pelatih Persija Itu Gampang-gampang Susah, Begini Penjelasan Ferry Indrasjarief

"Tidak seorang pun dari kalian melainkan padanya telah didampingi oleh qorinnya dari golongan jin dan golongan malaikat". Para sahabat bertanya, " Apakah hal itu juga ada padamu wahai Rasulullah?"

Kemudian Beliau menjawab, "Ya, demikian juga ada padaku akan tetapi sesungguhnya Allah telah menolongku atasnya sehingga qorin tersebut telah masuk Islam maka dia tidaklah meyuruhku melainkan kepada kebaikan" (HR Muslim)

Jadi jelas orang sudah mati tidak akan muncul lagi di dunia, yang ada adalah Jin qarin yang menyerupai kita pada saat dilahirkan, karena jin qorin tidak mati sepertihalnya manusia. Kepercayaan terhadap hantu, gandarewo itu adalah sosok jin yang jahat yang mau merusak aqidah kita terhadap keyakinan Allah SWT.

Baca Juga: Alhamdulillah, Masyarakat Kabupaten Bandung Senang, Ada Minyak Goreng Murah Tersedia di Mini Market

Seperti halnya khurafat, takhayul juga merupakan sisa-sisa kepercayaan animisme dan dinamisme atau sebagian pengaruh dari agama Hindu dan Budha. Takhayul sudah melekat di sebagian masyarakat. Bahkan di kalangan pemikir modern pun banyak yang percaya takhayul ini.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Buku Muslimah yang Kehilangan Harga Dirinya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah