Berikut 3 Ciri-ciri Seseorang Memiliki Ilmu Tinggi Menurut Primbon Jawa, Salah Satunya Tidak Banyak Bicara

- 1 Oktober 2021, 09:30 WIB
ilustrasi seseorang yang memiliki ilmu tinggi/tangkapan layar
ilustrasi seseorang yang memiliki ilmu tinggi/tangkapan layar /Naura Komputer

JURNAL SOREANG – Di Indonesia, kita kenal ada sebuah kitab tentang ramalan yang dinamakan primbon Jawa.

Dalam primbon Jawa, disebutkan setidaknya ada tiga ciri seseorang memiliki keilmuan yang tinggi.

Akan tetapi, apabila berbicara mengenai ilmu, tidak akan istilah kalah menang karena selalu ada orang yang memiliki keunggulan dari yang lainnya.

Baca Juga: Kenali! Ini 5 Ciri-ciri Seseorang Didampingi Khodam Para Raja

Di samping itu, perlu diingat bahwa yang penting dari seseorang berilmu adalah tekad dan kerendahatian yang dimilikinya.

Berikut tiga ciri seseorang memiliki ilmu tinggi seperti dilansir Jurnal Soreang dari kanal Youtube Naura Komputer.

1. Tidak memiliki sifat sombong

Baca Juga: Keren! Ingin Dapat Diamond, Segera Klaim KODE REDEEM FF Terupdate Edisi Jumat 1 Oktober 2021

Ciri yang pertama, seseorang yang memiliki ilmu tinggi adalah tidak bersifat sombong sedikit pun.

Hal tersebut juga dapat dikaitkan dengan perumpamaan padi, di mana saat semakin berisi akan semakin menunduk.

Begitulah gambaran orang yang memiliki ilmu tinggi, semakin banyak ilmunya dia akan semakin rendah hati dan tidak sombong.

Berbeda dengan orang yang tak berilmu, dia akan merasa paling unggul dari yang yang lainnya.

Apabila diibaratkan, seseorang yang seperti itu seperti sedang berada di sebuah puncak gunung dan melihat orang lain kecil.

Baca Juga: Keren! Ingin Dapat Diamond, Segera Klaim KODE REDEEM FF Terupdate Edisi Jumat 1 Oktober 2021

2. Tidak banyak bicara

Selanjutnya, ciri orang yang memiliki banyak ilmu adalah tidak banyak berbicara mengenai sesuatu yang tidak bermanfaat.

Sementara orang yang tidak berilmu, akan cenderung banyak berbicara untuk dapat menutupi kekurangannya.

Alangkah lebih baik banyak diam dan tidak berbicara sekalipun akan terlihat bodoh, daripada banyak bicara tetapi sangat terlihat sangat bodoh.

Baca Juga: Wow! Gaji Sultan Hassanal Bolkiah Rp1,5 Juta per Detik

3. Berakhlak mulia

Terakhir, jika seseorang yang memiliki ilmu tinggi, maka seseorang tersebut akan tinggi pula akhlaknya.

Seseorang tersebut tidak akan mudah terpancing emosinya, bersikap rendah hati, dan suka membantu orang lain yang membutuhkan.

Baca Juga: Akhirnya Bebas, Momen Pertemuan Mama Sarah dan Papa Surya Mengharukan, Ikatan Cinta RCTI 1 Oktober 2021

Di samping itu, seseorang dengan ilmu tinggi pun akan semakin bertambah keimanan dan keyakinannya kepada sang pencipta.

Demikianlah tiga ciri seseorang yang memiliki ilmu tinggi menurut wejangan spiritual primbon Jawa.

Akan tetapi perlu diingat, semua kembali kepada usaha yang dilakukan oleh masing-masing.

)Disclaimer: tulisan ini dibuat untuk tujuan memperluas pengetahuan, sedangkan kepercayaan kembali sesuai keyakinan masing-masing.****

Editor: Handri

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah