Big Match Persija Vs Persib, Polisi Kerahkan 2500 Personel untuk Pengamanan

- 2 September 2023, 12:33 WIB
Big Match Persija Vs Persib, Polisi Kerahkan 2500 Personel untuk Pengamanan
Big Match Persija Vs Persib, Polisi Kerahkan 2500 Personel untuk Pengamanan /Kolase/Dok. Pikiran Rakyat

JURNAL SOREANG - Kepolisian mengambil sejumlah langkah untuk melakukan pengamanan pelaksanaan kompetisi sepakbola Liga 1 pekan ke-11.

Terlebih lagi, pertandingan kali ini mempertemukan klub Persija Jakarta dan Persib Bandung.

Pertandingan kedua klub tersebut akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu 2 September 2023 pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: Susul João Cancelo, Kini João Félix Jadi Rekrutan Terakhir Barcelona di Bursa Transfer Musim Panas Kali Ini

Terkait hal ini, kepolisian mengerahkan ribuan personel untuk pengamanan big match dua klub sepakbola papan atas tersebut.

"(Pengerahan pengamanan) sekitar 2500 personel," ungkap Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Dani Hamdani dalam keterangannya, Sabtu 2 September 2023.

Selain melakukan pengamanan di sekitar Stadion, lanjut Dani, pihaknya juga akan mempersiapkan rekayasa lalu lintas.

Baca Juga: Demi Kembalikan Performa Pemain Muda Potensialnya, MU Pilih Pinjamkan Mason Greenwood ke Getafe Satu Musim

"Ada rencana pengalihan arus saat selesai pertandingan, dan tim akan kembali ke hotel masing-masing," jelasnya.

Pertandingan melawan Persib ini dinilai bisa menjadi momentum Persija untuk kembali ke jalur kemenangan.

Diasuh pelatih Thomas Doll, Macan Kemayoran kalah dari Madura United 0-2 dan Dewa United 0-2, lalu ditahan imbang Arema 2-2.

Baca Juga: Pemilu 2024: Cek DCS DPR Dapil Jawa Tengah 1, Ada Nama Aktor Ternama!

Sedangkan Persib Bandung dalam tiga laga terakhirnya memperoleh dua kemenangan atas PSIS Semarang 2-1 dan RANS Nusantara FC 2-1.

Sementara saat melawan Barito Putera, Pangeran Biru harus puas dengan hasil imbang 1-1.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang dan TikTok @jurnalsoreang 

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah