Peringatan Haul di Al Ma'soem Punya Kekhasan Bukan Hanya Tahlil atau Ziarah, tapi Juga Diisi Acara Mulia Ini

- 7 Mei 2023, 09:34 WIB
Keluarga besar Al Ma'soem diwakili H. Koko Tahkik saat menyerahkan kepedulian kepada panti-panti sebagai rangkaian haul para pendiri Al Ma'soem.
Keluarga besar Al Ma'soem diwakili H. Koko Tahkik saat menyerahkan kepedulian kepada panti-panti sebagai rangkaian haul para pendiri Al Ma'soem. /Al Ma'soem /

Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan sosial Sehari Bersama Dhuafa pada Jumat, 5 Mei 2023 yang di koordinir oleh Lembaga Amil Zakat (LAZ) Musaadatul Ummah Al Ma'soem, dengan mengunjungi beberapa panti asuhan yang ada di sekitar Al Ma'soem.

Tercatat ada sekitar 16 Panti Asuhan, Rumah Yatim dan Panti Jompo yang berada dalam naungan LAZ Musaadatul Ummah Al Ma'soem.

Yakni, SLB YPKR A, B, C, D, Aisiyah RCK, Yayasan Al Mujadid, Bina Ummat, Yayasan Insal Kamil, Aisiyah Ujung Berung, Yayasan PTI, Syaimiatul Qolbun, Rumah Solusi Al Ma'soem, Riyadlul Jannah, Yayasan Raihan dan Al Falah yang tersebar di Kecamatan Cicalengka, Rancaekek, Kabupaten Bandung, juga Kecamatan Cimanggung dan Jatinangor Kabupaten Sumedang serta Kecamatan Ujungberung Kota Bandung.

 

Pemberian santunan diberikan langsung oleh anak dan cucu Almarhum H. Ma’soem dan almarhumah Hj. Siti Aisiyah kepada para kaum dhuafa yang membutuhkan.

"Alhamduillah Keluarga Besar Al Ma’soem telah kembali melakukan kegiatan sebagai mana biasa karena sudah normal dari pandemi. Tidak kurang Dengan jumlah peserta sekitar 568 orang dhuafa yang mendapatkan bantuan dari Al Ma’soem," kata ketua panitia, Iwan Hermawan.

Mereka diberikan sejumlah uang tunai (panyecep) dan menerima bingkisan berupa makanan dan minuman.

Saat pandemi akibat Covid-19 sehingga keluarga besar Al Ma'soem yang mendatangi panti-panti asuhan untuk menyerahkan kepedulian kepada sesama.

"Baru tahun ini kami mengundang kembali ribuan warga kurang mampu maupun warga sekitar perusahaan maupun sekolah Al Ma'soem untuk menerima kepedulian sosial ini," katanya.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah