Muharram Identik dengan Lebaran Yatim, Ini Penjelasannya Menurut KH Habib Syarief Muhammad Alaydrus

- 6 Agustus 2022, 10:31 WIB
Pada tahun ini Yayasan Assalaam  juga akan menggelar kembali tradisi "SAY" atau sayangi anak yatim.
Pada tahun ini Yayasan Assalaam juga akan menggelar kembali tradisi "SAY" atau sayangi anak yatim. /Istimewa /

JURNAL SOREANG- Ada fakta menarik pada bulan Muharram tahun lalu. Anak-anak yatim berjajar rapi di dalam Masjid Assalaam Jln. Sasakgantung, Kota Bandung, Kamis lalu, 19 Agustus 2021.

Sejak pukul 7.00 mereka sudah berdatangan ke masjid dengan dibimbing para pengasuhnya, padahal acara baru dimulai sekitar pukul 08.00.

Hari itu bertepatan dengan  10 Muharram yang merupakan waktu yang dinantikan para anak yatim maupun yatim piatu.

Hal itu disebabkan 10 Muharram kerap disebut sebagai hari santunan anak yatim dengan banyaknya masjid maupun perorangan yang memberikan santunan. 

Baca Juga: Bekerjasama dengan Perusahaan Sekitar, Forum Pemuda Pacira Gelar Sunatan Massal Anak Yatim dan Dhuafa

Pada tahun ini Yayasan Assalaam  juga akan menggelar kembali tradisi "SAY" atau sayangi anak yatim. 

Kalau sebelumnya dalam dua tahun terakhir SAY digelar secara virtual dengan hanya ada beberapa perwakilan anak yatim, maka tahun ini kegiatannya akan lebih gebyar.

"Karena pandemi sehingga penyerahan santunan dilakukan secara virtual dengan perwakilan anak yatim piatu di dalam masjid untuk menerima santunan," kata Pengasuh Panti  Yatim Assalaam, Abah Zaenal Asikin, Jumat 5 Agustus 2022.

Baca Juga: Ridwan Kamil Ungkap Anak Yatim Piatu, Tukang Ojek, Hingga Ulama di Palestina Doakan Putranya Eril: ini Karena

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x