Ada 11 Kota dan Kabupaten di Jawa Barat Masuk Kategori Zona Merah Covid-19, Berikut Daftarnya

- 30 Juni 2021, 14:33 WIB
Sebanyak 11 daerah di Jawa Barat (Jabar) ditetapkan menjadi zona merah atau risiko tinggi penyebaran Covid-19 per 27 Juni 2021.
Sebanyak 11 daerah di Jawa Barat (Jabar) ditetapkan menjadi zona merah atau risiko tinggi penyebaran Covid-19 per 27 Juni 2021. /Jurnal Soreang/Tangkapan layar @ridwankamil

JURNAL SOREANG - Sebanyak 11 daerah di Jawa Barat (Jabar) ditetapkan menjadi zona merah atau risiko tinggi penyebaran Covid-19 per 27 Juni 2021.

Terjadi lonjakan signifikan lantaran pekan sebelumnya hanya dua daerah zona merah.

Hal tersebut berdasarkan laporan evaluasi risiko kesehatan masyarakat kabupaten dan kota di Jawa Barat pada periode 21-27 Juni 2021.

Baca Juga: Covid-19 Naik Drastis, Kemendikbudristek Salurkan 50 Tenda Untuk Bantu Rumah Sakit di Jakarta

Hal ini berdasarkan Subdivisi Data dan Kajian Epidemiologi Divisi Penanganan Kesehatan Satgas Penanganan Covid-19 Jawa Barat.

Dikutip Jurnal Soreang dari akun Instagram Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil jumlah tersebut berarti hampir setengah dari wilayah Jawa Barat telah masuk kategori zona merah.

Berikut daftar wilayah di Jawa Barat yang masuk dalam kategori zona merah atau risiko tinggi:

1. Kabupaten Bandung
2. Kabupaten Garut
3. Kabupaten Kuningan
4. Kabupaten Cirebon
5. Kabupaten Majalengka
6. Kabupaten Indramayu
7. Kabupaten Karawang
8. Kabupaten Bandung Barat
9. Kota Bandung
10. Kota Depok
11. Kota Cimahi.

Baca Juga: Tekan Lonjakan Wabah Covid-19, Relawan Bersama Camat Ciparay Kabupaten Bandung Gelar Penyemprotan Disinfektan

Sementara itu, untuk wilayah zona oranye atau risiko sedang ada 15 lokasi:

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: @ridwankamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah