Dana Desa Lebih Baik Diarahkan ke Penanggulangan Akibat Covid-19

- 18 Maret 2021, 19:18 WIB
Suasana webinar penggunaan dana desa yang diadakan Universitas Widyatama, Kamis 18 Maret 2021.
Suasana webinar penggunaan dana desa yang diadakan Universitas Widyatama, Kamis 18 Maret 2021. /Utama/

JURNAL SOREANG- Prodi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis dan  Sekolah Pascasarjana Prodi Magister Akuntansi bekerjasama dengan  Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Universitas Widyatama menggelar webinar soal prioritas penggunaan dana desa tahun 2021.

Hal itu disebabkan  pemerintah telah menerbitkan Permendesa PDTT Nomor 13 tahun 2020, pada bulan September 2020 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2021.

"Aturan ini diterbitkan dalam rangka mengurangi dampak sosial dan ekonomi masyarakat dan mengurangi terhambatnya Pembangunan Desa akibat Covid-19," kata
Ketua kluster Akuntansi Pemerintahan Prodi akuntansi FEB University Widyatama, Daniel Nababan, SE,M.Acc, Kamis 18 Maret 2021.

Baca Juga: Saatnya UMKM Go Global dengan Pemasaran Digital, Dosen FEB Utama Ikut Terjun Latih UMKM di Soreang

Webinar dihadiri anggota pengabdian masyarakat yakni Silviana, Fitri Sukmawati, Dini Arwati, Khaerul Shaleh, dan  Saadah. Pesrleeta webinar adalah aparat desa yang menjadi mitra pengabdian masyarakat University Widyatama.

Dia menambahkan, adanya dampak Covid-19 sehingga perlu adapatasi kebiasaan baru di desa.

"Untuk menghadapi ancaman yang membahayakan sistem perekonomian negara dan atau stabilitas keuangan, dianggap perlu dilaksanakan kebijakan keuangan negara dan stabilitas sistem keuangan untuk penanganan pandemic  Covid-19 termasuk penggunaan dana desa," ujarnya.

Baca Juga: Hampir 100 Persen Usaha di Indonesia Adalah UMKM, Ini Kelemahan dalam Penentuan Harga Pokok Produksi

Diharapkan dengan terselenggaranya kegiatan webinar ini, kaya Daniel, aparat desa, pendamping desa dan Karang Taruna  memiliki pengetahuan di dalam menyusun prioritas penggunaan dana desa Tltahun 2021.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x