Penghijauan, 3000 Bibit Pohon Ditanam, Ini Ungkapan Keinginan Bupati Sumedang

- 1 Februari 2021, 18:46 WIB
Pemkab Sumedang bersama Forkopimda dan Unsur SKPD se-kabupaten Sumedang saat melaksanakan gerakan penghijauan di Kawasan longsor Cimanggung Kabupaten Sumedang. Minggu 31 Januari 2021.
Pemkab Sumedang bersama Forkopimda dan Unsur SKPD se-kabupaten Sumedang saat melaksanakan gerakan penghijauan di Kawasan longsor Cimanggung Kabupaten Sumedang. Minggu 31 Januari 2021. /Jurnal Soreang/Dok.Humas Pemkan Sumedang

JURNAL SOREANG - Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang melaksanakan gerakan penghijauan di wilayah Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, pada Minggu 31 Januari 2021.

Sebelumnya, di kawasan ini pernah terjadi bencana longsor yang memakan korban jiwa sejumlah 40 orang dan banyak warga yang mengungsi karena rumahnya tertimbun material longsor.

Berangkat dari peristiwa mengerikan tersebut, Pemda Sumedang mengadakan gerakan penghijauan ini agar hal serupa tidak terjadi lagi ke depannya.

Baca Juga: Rapar Paripurna, DPRD Kabupaten Bandung Putuskan Pemberhentian Bupati dan Wakil Bupati

Bupati Sumedang, H. Dony Ahmad Munir, mengatakan sebanyak 3.000 bibit pohon akan ditanam di kawasan longsor Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang.

Kata Dony, hal tersebut dilakukan dalam rangka penghijauan di wilayah sekitar. Diharapkan dengan dilakukannya penghijauan ini, dapat mencegah terjadinya bencana alam.

"Selain itu, penghijauan dilakukan untuk mengurangi polusi udara, mencegah terjadinya pemanasan global dan menjaga keberlangsungan hidup generasi mendatang," jelas Dony dalam keterangan tertulis yang diterima Jurnal Soreang, Senin 1 Februari 2021.

Baca Juga: Ikatan Cinta 1 Februari 2021, Andin dan Aldebaran Segera Bercerai, Rafael Minta Restu Pak Surya,Penonton Baper

Dalam kesempatan ini, Bupati juga mengingatkan kepada semua masyarakat agar senantiasa menjaga alam.

"Supaya alam pun turut menjaga manusia. Alam kita jaga, alam pun juga akan menjaga kita,” tuturnya.

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x