Mulai dari Muhammadiyah hingga Kementrian Pertahanan, Ini Bantuan Beasiswa bagi Pelajar Palestina

- 8 November 2023, 14:15 WIB
Salah satu foto momen Universitas Pertahanan RI dari Kementrian Pertahanan Indonesia yang secara simbolis memberikan beasiswa kepada mahasiswa Palestina
Salah satu foto momen Universitas Pertahanan RI dari Kementrian Pertahanan Indonesia yang secara simbolis memberikan beasiswa kepada mahasiswa Palestina /Instagram/pusdiklat_bahasa/undefined

Baca Juga: Mobile Legends Bang Bang: Penyesuaian Hero Lainnya dalam Patch MLBB Terbaru 1.8.30, cek disini

Di sektor pendidikan, Universitas Al Azhar yang merupakan satu-satunya kampus yang ada di Gaza juga menjadi sasaran roket Israel. Itu membuat mahasiswa Palestina di Gaza kesulitan menuntut ilmu. 

Hal ini harus dimanfaatkan oleh beberapa pihak di Indonesia untuk memberikan bantuan kepada pelajar di Palestina yang ingin melanjutkan pendidikan yang jauh lebih tinggi. 

Tidak hanya bantuan berupa kebutuhan sehari-hari, bantuan seperti beasiswa atau bantuan jangka panjang lainnya juga diperlukan Palestina, seperti bantuan berobat masyarakat Palestina di Indonesia atau lainnya. 

Salah satu pihak yang memberikan bantuan pendidikan untuk pelajar Palestina adalah Muhammadiyah. Pengumuman itu diadakan dalam acara Sosialisasi Beasiswa Palestina bersama GDD Turki, Amika Wardana, anggota Majelis Pendidikan Tinggi, Penelitian, dan Pengembangan PP Muhammadiyah. 

Baca Juga: Mobile Legends Bang Bang: Revamp Moskov Marksman Terbaru dengan Kemampuan Teleportasi

Beasiswa yang diberi nama 'Muhammadiyah Scholarship for Palestine Students to Study in Indonesia (Fully Funded) Batch III' mmeberikan berbagai jenis beasiswa, mulai dari Sarjana (Undergraduate) dan Magister (Master) di 170 perguruan tinggi yang dimiliki oleh Muhammadiyah di seluruh Indonesia. 

Tak hnaya Muhammadiyah, Kementerian Pertahanan Indonesia melalui Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto juga akan memberikan beasiswa kepada 22 pelajar Palestina yang ingin belajar ilmu di Universitas Pertahanan RI. 

Pengumuman itu disampaikan pada saat Dubes Palestina untuk Indonesia, Zuhair Al-Shun menyambangi Kantor Kementrian Pertahanan Indonesia untuk membahas kapal rumah sakit milik TNI yang akan dikirimkan ke Palestina pada 6 November 2023.***

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah