Hadir pada Simposium Haji Akbar 2022 di Arab Saudi, Wamenag Jelaskan 4 Dimensi Ibadah Haji! Apa Saja?

- 5 Juli 2022, 17:23 WIB
Hadir pada Simposium Haji Akbar 2022 di Arab Saudi, Wamenag Jelaskan 4 Dimensi Ibadah Haji! Apa Saja?
Hadir pada Simposium Haji Akbar 2022 di Arab Saudi, Wamenag Jelaskan 4 Dimensi Ibadah Haji! Apa Saja? /kemenag

4. Dimensi sosial-kemanusiaan ibadah haji, direfleksikan dengan pemotongan hewan kurban ataupun hadyu (sembelihan) yang harus memiliki tata kelola yang baik (governance). “Kemudian, daging-dagingnya dapat meningkatkan kualitas hidup dan gizi keluarga tidak mampu di berbagai belahan dunia,” terang Wamenag.

Wamenag juga memberi ajakan terkhusu pada peserta yang ikut hadir, agar mereka semua bisa memproyeksikan kontribusi dan manfaat ibadah haji kepada masyarakat global yang sifatnya lebih luas.

Baca Juga: NAIK HAJI 2022: Pilu! 10 Fakta Haji Furoda yang Dideportasi, Ternyata Travel Pernah Alami Kasus Serupa?

Selain itu, 4 Dimensi yang dimaksud yakni Dimensi spiritual, persaudaraan, ekonomi dan kemanusiaan, menjadi bagian dari proses ibadah haji dapat diproyeksikan untuk mendukung berbagai proyek pembangunan berkelanjutan yang menjadi agenda masyarakat dunia.

“Penting bagi kaum muslim di berbagai belahan dunia untuk memiliki agenda bersama, seperti pengentasan kemiskinan, peningkatan gizi anak-anak keluarga miskin, penguatan ekosistem ekonomi haji, dan misi kemanusiaan yang lebih luas melalui kerjasama antar negara,” tandas Wamenag.

“Haji dapat berkontribusi kepada dunia dengan memperkenalkan dan menerapkan konsep-konsep baru yang juga merupakan bagian dari tujuan pembangunan berkelanjutan, misalnya tentang 'GREEN HAJJ' atau 'ECO-HAJJ' Hal itu diharapkan dapat berkontribusi dalam menjaga perubahan iklim, pemeliharaan lingkungan hidup, dan penggunaan enerji terbarukan,” tegas Wamenag.

Baca Juga: NAIK HAJI 2022: Sudah Bayar Mahal Malah Dideportasi? Begini Nasib Jemaah Haji Furoda yang Bikin Geleng-geleng!

Semoga bermanfaat!***

Halaman:

Editor: Suci Anjani Sukmadewi

Sumber: kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x