Wow! Pangeran Abdul Mateen Kenakan Jam Miliaran Rupiah di Pernikahan Putri Fadzilah Brunei, Berikut Faktanya

- 21 Januari 2022, 20:46 WIB
Jam tangan super mahal milik Pangeran Abdul Mateen
Jam tangan super mahal milik Pangeran Abdul Mateen /Tangkapan layar Instagram/@bruneiroyalfamily

JURNAL SOREANG – Pernikahan Putri Fadzilah menjadi kabar gembira bagi keluarga Kerajaan Brunei Darussalam.

Sosok Putri Fadzilah sendiri ialah anak perempuan dari Sultan Hassanal Bolkiah dan Mariam Abdul Aziz, mantan istrinya.

Selain itu, Putri Fadzilah juga ternyata merupakan kakak kandung dari sosok Pangeran Abdul Mateen.

Baca Juga: Kecelakaan Maut Akibat Tronton Hilang Kendali di Balikpapan, 5 Orang Tewas dan 13 Luka Parah

Pernikahan anak perempuan Sultan Hassanal Bolkiah ini pun dikabarkan berlangsung selama sepuluh hari sejak tanggal 16 Januari 2022 hingga 25 Januari 2022.

Akan tetapi, akad pernikahan sendiri baru dilangsungkan pada hari Kamis, 20 Januari 2022 kemarin.

Sosok laki-laki yang mempersunting kakak kandung perempuan Pangeran Abdul Mateen ini bernama Abdullah Nabil Mahmoud Al-Hashimi.

Baca Juga: Prediksi Zodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces, 22 Januari 2022, Hal Baik Akan Menghampiri

Kabarnya, sosok Abdullah Nabil Mahmoud Al-Hashimi ini adalah seorang laki-laki bule, bukan asli orang Brunei Darussalam.

Akad pernikahan Putri Fadzilah dan Abdullah Nabil Mahmoud ini berlangsung di Masjid Sultan Omar Ali Saefuddin di ibu kota Brunei.

Sementara rangkaian acara lainnya digelar di kediaman Sultan Hassanal Bolkiah, Istana Nurul Iman.

Baca Juga: Diobok-obok Australia di Piala Asia Wanita, Netizen Sebut Timnas Indonesia Amatir dan Tim Selebgram

Di samping itu, ada hal yang menarik dari pernikahan Putri Fadzilah ini, terutama dari sosok Pangeran Abdul Mateen.

Sebagai seorang adik kandung, sudah barang tentu Pangeran Abdul Mateen akan hadir di pernikahan kakaknya tersebut.

Dalam sebuah foto yang diunggah akun @bruneiroyalfamily, terlihat Pangeran Abdul Mateen yang hadir di pernikahan.

Baca Juga: Pemain Chelsea Sam Kerr Cetak 5 gol, Timnas Putri Indonesia Telan Pil Pahit Lawan Australia 18-0

Menariknya, Pangeran Abdul Mateen terlihat mengenakan sebuah jam tangan dengan harga super mahal.

Abdul Mateen terlihat menggunakan jam tangan bermerek Patek Philippe Nautilus tipe 5711/A1 berwarna silver.

Kabarnya, harga jam tangan tersebut sangat mahal dan bisa mencapai harga di kisaran US$37.800 atau sekitar Rp541,5 juta.

Baca Juga: Prediksi Zodiak Libra, Scorpio dan Sagitarius, 22 Januari 2022, Pastikan Terwujud

Bahkan, harga jual jam tangan yang dikenakan Pangeran Abdul Mateen ini sekarang harganya sangat naik drastis hingga mencapai angka US$615.000 atau Rp8,8 miliar.

Harga yang sangat fantastis untuk sebuah jam tangan, tetapi tak mengherankan bagi keluarga Kerajaan Brunei Darussalam yang kaya raya.***

Editor: Ilham Maulana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x