5 Lomba Teraneh di Dunia, Diantaranya Lomba Melempar Ponsel, Gendong Istri Hingga Gulat Kaki

- 30 Desember 2021, 09:55 WIB
5 Lomba Teraneh di Dunia, Diantaranya Lomba Melempar Ponsel, Gendong Istri Hingga Gulat Kaki
5 Lomba Teraneh di Dunia, Diantaranya Lomba Melempar Ponsel, Gendong Istri Hingga Gulat Kaki /@boxofodditiespodcast

JURNAL SOREANG – Tahukah Anda bahwa di dunia ini ada banyak lomba yang aneh dan tidak biasa? Saking anehnya lomba-lomba ini akan membuat Anda geleng-geleng kepala saat mengetahuinya.

Sebut saja lomba melempar ponsel, dimana bagi orang yang melempar paling jauh dan paling rusak itulah pemenangnya.

Dikutip dari stacker.com berikut ini adalah 5 lomba teraneh di dunia.

Baca Juga: Catat, Berikut Informasi Lengkap Cara Mendaftar Beasiswa Kuliah di Jepang, Japanese Studies 2022, GRATIS!

1. Lomba merangkai jenggot

Snorrenclub Antwerpen setiap tahun menyelenggarakan kejuaraan jenggot dan kumis yang bergengsi di dunia, tepatnya diselenggarakan di Belgia.

Penilaian didasarkan pada 17 kategori berbeda yang dipecah menjadi tiga kelompok berbeda, yakni kumis, jenggot sebagian dan jenggot penuh.

Di Amerika Serikat, lomba jenggot dan kumis nasional dipersembahkan oleh Remingtin Beard Boss dan diselenggarakan oleh Beard Team USA pada tahun 2019, di Chicago Southland.

Baca Juga: 15 Pertunjukan Kembang Api Malam Tahun Baru Terbesar di Dunia Bikin Geleng-Geleng, Berikut Faktanya

2. Lomba menggendong istri

Lomba aneh yang ada di dunia selanjutnya adalah menggendong istri, yang sudah diadakan di berbagai negara dari Kazakhstan hingga Finlandia.

3. Lomba mengangkut tong berapi

Lomba teraneh selanjutnya ada di Inggris dimana negara ini mengadakan lomba mengangkut tong yang berapi atau disebut Tar Barrels.

Peserta harus melemparkan tong rakasa ke punggung mereka, yang telah di celipkan dan dibakar.

Para peserta akan balapanan untuk berjalan membawa tong yang berapi melalui jalan-jalan desa.

Baca Juga: Inilah Doa Akhir dan Awal Tahun Untuk Menyambut 2020, Agar Lebih Berkah

4. Lomba melempar ponsel

Lomba melempar ponsel ini sudah digelar sejak tahun 2019 di Finlandia dimana para kontestan berlomba-lomba melempar ponsel dengan teknik terbaik.

Untuk mengikutinya, Anda harus memiliki ponsel yang sudah tidak berfungsi dan bisa didaur ulang setelahnya.

Hadiah dari lomba teraneh di dunia ini tentu saja sebuah ponsel baru.

Baca Juga: Kabar Gembira, Program Beasiswa Kuliah di Jepang 2022 Resmi Dibuka, Simak Persyaratan Lengkapnya!

5. Lomba Gulat Kaki

Salah satu lomba teraneh di dunia lainnya adalah lomba gulat kaki. Para peserta harus bergulat kaki telanjang di lantai, jempol kaki lawan terkunci, lalu berusaha mendorong kaki satu sama lain.

Sedangkan tangan harus tetap rata di tanah sementara kaki diangkat di udara.

Apakah Anda berminat untuk mencoba salah satu lomba teraneh diatas?***

Editor: Handri

Sumber: stacker.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah