55 Penumpang Royal Caribbean yang Akan Berlayar dari Amerika Positif Covid-19, Kapal Pesiar Gagal Berlabuh

- 24 Desember 2021, 18:03 WIB
55 Penumpang Royal Caribbean yang Akan Berlayar dari Amerika Positif Covid-19, Kapal Pesiar Gagal Berlabuh
55 Penumpang Royal Caribbean yang Akan Berlayar dari Amerika Positif Covid-19, Kapal Pesiar Gagal Berlabuh /@royalcaribbean

JURNAL SOREANG - Kapal Pesiar Royal Caribbean Internasional yang akan berlayar dari Amerika Serikat pada Sabtu, 25 Desember 2021 dilaporkan gagal berlabuh.

Kapal Pesiar Royal Caribbean itu gagal berlabuh di Pulau Karibia, Curacao dan Aruba.

Akibat dari Kapal Pesiar Royal Caribbean itu gagal berlayar dikarenakan ada 55 penumpang terdeteksi positif Covid-19 di atas kapal.

Baca Juga: Tak Hanya Memiliki Kuburan Setan, Inilah 5 Tempat Misterius dan Gak Masuk Akal yang Ada di Rusia

Sebanyak 55 penumpang dinyatakan positif Covid-19, padahal semua sudah melakukan vaksinasi Covid-19.

“Seluruh penumpang dan awak kapal yang terinfeksi telah melakukan vaksinasi,” kata Operator Kapal Royal Caribbean yang dikutip dari laman france24.com.

“Mereka semua tidak menunjukkan gejala berat ataupun memiliki gejala ringan,” sambungnya.

Baca Juga: Pria Jomlo Wajib Tahu, Berikut 10 Negara Terbaik untuk Menemukan Istri yang Masih Perawan, Ada Indonesia?

Sementara, untuk penumpang yang sempat kontak dekat dengan mereka yang terinfeksi Covid-19 telah dikarantina selama 24 jam sebelum menjalani tes Covid-19.

Menurut surat kabar USA Today, kapal pesiar itu akan membawa sebanyak 3.857 penumpang, dan 1.599 awak kapal.

Karena sangat berhati-hati dan menjaga kesehatan penumpang lainnya, kapal pesiar itu diputuskan untuk tidak berlabuh.

Sehingga akan tetap berada di laut sampai kembali ke Fort Lauderdale, Florida, pada 26 Desember 2021.***

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah