Selain Indonesia, Inilah 9 Negara yang Memiliki Bahasa Terbanyak di Dunia

- 15 Desember 2021, 20:21 WIB
Ilustrasi peta Negara Indonesia
Ilustrasi peta Negara Indonesia /Wildan Ariadi /instagram @sejarahnusantarakita

JURNAL SOREANG - Negara Indonesia dikenal sebagai bangsa yang kaya akan suku, adat, sumber daya alam, hingga bahasa.

Tercatat, Indonesia memiliki sebanyak 710 bahasa lokal. Selain itu, Bahasa Indonesia bahkan sudah menyebar ke berbagai negara dari berbagai dunia yang di antaranya dijadikan mata pelajaran sekolah.

Tapi ternyata, Indonesia bukan satu-satunya negara di dunia yang memiliki bahasa terbanyak. Beberapa negara lain di dunia juga dilaporkan punya ragam bahasa lokal yang tak kalah banyak dari bangsa kita.

Baca Juga: Unik Dan Menarik! Ternyata Ada Jasa Sewa Keluarga di Jepang, Tertarik Untuk Mencobanya?

Mengutip dari dari Ethnologue Languages of the World, inilah beberapa negara yang memiliki bahasa lokal terbanyak selain Indonesia.

1. Papua Nugini

Tak disangka, ternyata jumlah 710 bahasa yang dimiliki Indonesia masih kalah dari jumlah bahasa yang dimiliki oleh negara yang dulunya jadi bagian Republik Indonesia, yaitu Papua Nugini.

Negara yang memperoleh kemerdekaan tanggal 16 September 1975 ini mempunyai 840 bahasa lokal dan menempatkan bahasa Inggris, Hiri Motu dan Tok Pisin sebagai bahasa resminya

2. Nigeria

Negara bagian Afrika Barat ini memiliki 524 bahasa di dalamnya, dan sebagai bahasa resminya sendiri Nigeria menggunakan bahasa Inggris.

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: ethnologue.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah