Indonesia Perkuat Hubungan Bilateral dengan AS, Menlu Retno: Saya Memiliki Dialog Strategis Pertama yang Bagus

Sam
- 6 Agustus 2021, 10:20 WIB
Menteri Luar Negeri Kabinet Indonesia Maju, Retno Marsudi (kiri)  saat berdialog dengan Menteri Luar Negeri AS, Antony John Blinken (kanan), saat kunjungan kerjanya ke Washington DC, AS.
Menteri Luar Negeri Kabinet Indonesia Maju, Retno Marsudi (kiri) saat berdialog dengan Menteri Luar Negeri AS, Antony John Blinken (kanan), saat kunjungan kerjanya ke Washington DC, AS. /Twitter/

JURNAL SOREANG - Indonesia makin memperkuat hubungan dua negara (bilateral) dengan negara superpower, Amerika Serikat (AS).

Hal itu diungkap Menteri Luar Negeri Kabinet Indonesia Maju, Retno Marsudi.

Retno mengatakan bahwa Indonesia telah menjalin hubungan untuk memperkuat momentum baru dalam hubungan bilateral Indonesia - Amerika Serikat (AS).

Baca Juga: 7 Negara Paling Bersih di Dunia, Indonesia Nomor Berapa?

Dia mengungkapkan hal itu usai melakukan pertemuan dengan Menteri Luar Negeri AS, Antony John Blinken, pasca kunjungannya ke Washington DC, pada Selasa 3 Agustus 2021.

"Saya memiliki dialog strategis pertama yang bagus dengan Sekretaris Blinkens AS di Washington DC," kata Retno, di laman media sosial miliknya.

Adapun kerjasama strategis yang dimaksud diantaranya dalam bidang Kesehatan, Perdagangan dan Investasi.

Baca Juga: Indonesia Dinobatkan Jadi Negara Paling Dermawan dalam World Giving Index 2021

Namun sisi lain tak kalah penting dalam kunjungan tersebut, bahwa kedua menteri pun sempat bertukar pandangan terkait kebijakan luar negeri kedua negara.

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah