Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Bandung Akhirnya Keluarkan Pernyataan Soal Palestina, Ini Isinya

- 31 Mei 2021, 13:37 WIB
Tokoh.luntas agama Kota Bandung yang tergabung dalam FKUB mengeluarkan pernyataan soal nasib Palestina
Tokoh.luntas agama Kota Bandung yang tergabung dalam FKUB mengeluarkan pernyataan soal nasib Palestina /Istimewa/

JURNAL SOREANG- Menyikapi peperangan dan konflik berkepanjangan di Palestina yang telah menimbulkan banyak korban jiwa dan luka-luka,terutama dari kalangan warga sipil, anak-anak kecil tak berdosa dan juga kaum perempuan membuat Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Bandung mengeluarkan pernyataan sikapnya.

FKUB Kota Bandung memandang konflik di Palestina hanya membuat kehancuran fasilitas umum, rumah-rumah ibadah, sekolah, rumah sakit ,sarana air bersih, rumah-rumah tinggal warga serta kekurangan pangan telah menambah parah penderitaan warga sipil korban peperangan.

"Tangisan anak-anak kecil yang telah menjadi yatim piatu, jeritan pilu para ibu-ibu yang kehilangan anak-anak dan suaminya, tangan-tangan tengadah meminta air dan makanan karena lapar dan kehausan," kata Ketua FKUB Kota Bandung, Dr.KH. Ahmad Suherman,M.Pd, didampingi para tokoh agama Kota Bandung di Taman Sejarah Pemkot Bandung, Senin 31 Mei 2021.

Baca Juga: Aktivis Literasi Pun Terjun Bantu Galang Dana Palestina, Materi Juga Dibutuhkan Bukan Hanya Doa

Dia menambahkan, semua kondisi itu begitu menyayat hati dan menjadi tontonan di berbagai media massa dan media sosial. "Peperangan selalu melahirkan kehancuran, kelaparan, kehilangan harta benda dan  orang-orang terkasih, perpisahan, duka nestapa, air mata, darah bahkan nyawa," ujarnya didampingi pengurus FKUB Kota Bandung, KH. Wahyul Afiq Alghafiqi.

Peperangan melahirkan dendam, sakit hati, permusuhan, kebencian,  kekerasan dan keinginan untuk menyakiti bahkan membunuh orang lain

"Oleh karena itu sebagai bagian umat beragama an sebagai manusia yang memiliki hati serta sebagai bangsa yang memiliki Pancasila dan  Pembukaan UUD 1945, maka FKUB Kota Bandung menyerukan  yang agar pihak-pihak yang bertikai baik Israel maupun Palestina untuk menghentikan perang dan segera mencari solusi damai dari permasalahan yang ada.

Baca Juga: Terjadi Lagi, Tentara Israel Tembak Mati Seorang Demonstran Palestina di Tepi Barat

"Para korban tragedi kemanusiaan di Palestina perlu mendapatkan perhatian dan bantuan kita semua.  FKUB Kota Bandung turut mengajak dan mendukung Gerakan Kemanusiaan Bandung Peduli Palestina sebagai perwujudan pengamalan sila kedua Pancasila yaitu, Kemanusiaan yang Adil dan beradab," katanya.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah