Ratusan Roket Terus Diluncurkan, Militer Israel: Hamas Membuat Kesalahan Besar

- 16 Mei 2021, 00:40 WIB
ILUSTRASI sebuah roket sedang ditembakkan.* /REUTERS/Ahmed Al-Hussaini/
ILUSTRASI sebuah roket sedang ditembakkan.* /REUTERS/Ahmed Al-Hussaini/ /

JURNAL SOREANG – Kepala Staf dari Militer Israel (IDF), Letnan Jenderal Aviv Kochavi berkata, Hamas telah membuat kesalahan besar karena terus meluncurkan roket ke negaranya.

Seperti diberitakan sebelumnya, ratusan roket telah ditembakkan dari Gaza menuju berbagai lokasi di negara Israel.

Ratusa roket yang diduga berasal dari pasukan Hamas tersebut berhasil menghancurkan kota-kota dan bandar udara (bandara) di selatan Israel.

Baca Juga: Pandemi Masih Mengancam, Indonesia Urutan ke-18 Kasus Positif COVID-19 Dunia

Dilansir Jurnal Soreang dari Facebook Israel Defense Forces, Letnan Jenderal Aviv Kochavi mengunjungi Iron Dome (kubah besi), pada Sabtu, 15 Mei 2021.

Diketahui, Iron Dome tersebut merupakan sistem pertahanan udara yang dimiliki oleh Israel, dirancang untuk menghalau dan menghancurkan serangan roket jarak pendek dan roket artileri yang ditembakkan dari rentang jarak 4 kilometer hingga 70 kilometer.

Dalam kunjungan tersebut, Aviv Kochavi berkata, sebuah kesalahan besar yang telah dibuat oleh Hamas, karena telah meluncurkan roket atau misil ke Israel.

“Hamas membuat suatu kesalahan yang serius, ketika memutuskan untuk menembakkan (roket) ke Israel. Kami (IDF) merespon juga roket-roket tersebut dengan serangan, yang telah direncanakan dengan baik sebelumnya,” kata Aviv Kochavi.

Baca Juga: Alasan Zionis Israel Serang Gaza dan Kecaman Supermodel Gigi Hadid Pelanggaran Hak Asasi Manusia

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: Facebook


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x